Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Festival Bengawan 2018

Momen Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan dan Tunjukkan Kemandirian

blokbojonegoro.com | Sunday, 30 December 2018 15:00

Momen Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan dan Tunjukkan Kemandirian

Kontributor : M Safuan

blokBojonegoro.com - Momentum Festival Bengawan 2018, sebagai ajang menggiatkan untuk mengajak masyarakat yang berada di bantaran sungai Bengawan Solo, untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitarnya dari berbagai sampah. Pasalnya selama ini sering kali banyak berbagai sampah terlihat dan mengambang di sungai terpanjang di Pulau Jawa ini.

"Festival ini juga sebagai ajang untuk mengajak masyarakat untuk bersama menjaga kebersihan bengawan solo dari sampah," ungkap Ketua Panitia, Didik Wahyudi.

[Baca juga: Inilah Juara Lomba Perahu Hias ]

Selain mengajak bersama menjaga lingkungan sekitar, kata Didik, momentum ini juga memberikan motivasi setiap desa yang ikut memeriahkannya, dikarenakan setiap peserta lomba perahu hias tahun 2018 ini, setiap peserta tidak diberikan subsidi atau bantuan, sehingga aneka hasil perahu hias itu hasil dari kreativitas warga desa seutuhnya.

"Ajang ini juga dimanfaatkan sebagai ajang promosi kemandirian desa karena biaya setiap peserta hasil dari swadaya peserta sendiri," tambah pria yang juga sebagai mantan wartawan di salah satu media.

Lanjut Didik, pada festival ini juga sebagai wadah bagian dari edukasi terhadap masyarakat supaya sadar bersih sampah. Dengan Budaya bersih sampah inilah, diharapkan dapat menjadi karakter masyarakat umum, khususnya masyarakat di sekitar aliran sungai Bengawan Solo. Sehingga, akan tercipta lingkungan yang sehat.

Hadir pada kesempatan itu, Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro, Kepala Bakorwil, Dandim 0813, Kapolres, Ketua DPRD Bojonegoro dan beberapa tamu undangan lain mengikuti rangkaian acara festival bengawan. Tidak lupa pada kesempatan itu pula Bupati bersama Kepala Bakorwil Bojonegoro, Dandim, Kapolres serta Ketua DPRD Bojonegoro juga ikut menaiki salah satu perahu hias. [saf/ito]

Tag : Festival, bengawan, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini