Peserta Perahu Hias Mulai Berdatangan
blokbojonegoro.com | Sunday, 30 December 2018 00:00
Kontributor : Abdul Rokim
blokBojonegoro.com - Rangkain acara Festival Bengawan, khususnya perahu hias akan dilaksanakan besok Minggu (30/12/2018). Namun para peserta sudah mulai berdatangan Sabtu (29/12/2018) malam ini. Perahu hias peserta sudah terlihat parkir di titik start kegiatan, yaitu di aliran Bengawan Solo sebelah Lapangan Desa Sukoharjo, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro.
Terdapat 7 perahu yang terlihat parkir berjajar di pinggir aliran sungai bengawan tersebut. Salah satu peserta perahu hias, Adi Setyopambudi asal Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro sengaja hadir di lokasi lebih awal, agar tidak terlewatkan mulainya kegiatan besok.
"Teman-teman sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut, saya juga terpacu semangatnya" jelas Adi.
Sedang untuk bermalam, mereka akan tidur di atas perahu. hHl tersebut dilakukan jika nanti tidak mendapatkan tempat untuk tidur.
"Untuk malam ini kami tidur di perahu, dan hal tersebut sudah kita lakukan dari tahun sebelumnya," imbuhnya. [kim/ito]
Tag : Festival, bengawan, bojonegoro, perahu, hias
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini