18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |   17:00 . 1508 CJH Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kabupaten Bojonegoro di Go Fun   |   16:00 . Sekolah SD Bubar Gegara Bau Menyengat Pabrik Tembakau, Pernah Disegel Satpol PP   |   15:00 . Temui Pemimpin Cabang Bulog, Eko Wahyudi : Kita Dorong Bulog Untuk Tetap Serap   |   14:00 . Jelang Kemarau, Begini Kesiapan Program Panen Air Hujan di Bojonegoro   |   13:00 . Dinilai Cemari Lingkungan, Walhi Jatim Desak Pemkab Bojonegoro Tindak Tegas PT Sata Tec   |   12:00 . Mudik Pakai Mobil Dinas, Camat di Bojonegoro Disanski Potong Tunjangan 3 Bulan   |   11:00 . Kodim Bojonegoro Gelar Upacara Bendera Tujuh Belasan Bulan April 2025   |   10:00 . Agen BRILink Sukses Bukukan Transaksi Rp 1 Miliar Per Tahun, Nasabah Capai Ribuan   |   09:00 . Tanggapi Video Viral, Ini Penjelasan SPBU 54.621.13 Bojonegoro   |   08:00 . Bupati Wahono Kembali Gelar Dialog Publik di Pendopo Pemkab Bojonegoro   |   07:00 . Cara Mudah Buka Blokir Akun BRImo Tanpa Harus ke Bank, Cukup Pakai Handphone   |   06:00 . Gerakan Pangan Murah di Ngasem, Sediakan Kebutuhan Pangan dengan Harga Terjangkau   |  
Thu, 17 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Aning Wulandari

2019, Pengawas Berprestasi ini Targetkan Semua SDM Melek IT

blokbojonegoro.com | Monday, 07 January 2019 13:00

2019, Pengawas Berprestasi ini Targetkan Semua SDM Melek IT

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Hari Amal Bhakti (HAB) ke 73 Kementrian Agama (Kemenag) Bojonegoro, tahun 2019, menjadi momentum membahagiakan dan indah bagi Aning Wulandari.  Magister S2 Universitas Negeri Solo (UNS) jurusan Matematika itu, berhasil didaulat menjadi juara 1 sebagai pengawas terbaik jenjang Madarasah Aliyah (MA) dan berhak menerima penghargaan atas prestasinya tersebut.

"Pastinya senang dan tidak percaya bisa meraih juara 1 menjadi pengawas terbaik jenjang MA ini," kata Aning.

Sebelum menjadi Pengawas terbaik MA, perempuan yang akrab disapa Aning ini, mengawalinya dengan menjadi guru  di MAN 1 Bojonegoro pada tahun 2005. Setelah itu, mengabdikan dirinya menjadi guru di MAN Padangan. Tidak hanya itu, wanita kelahiran 2 Desember 1977 itu juga menjadi Dosen di salah satu perguruan tinggi Agama di Bojonegoro.

Menjadi pengawas madrasah saat ini pastinya banyak tantangan yang harus perlu diperbaiki agar pendidikan madrasah semakin baik. Namun tantangan terbesar, bagi Aning yakni setiap guru harus mampu meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), terlebih lagi, pada era digital saat ini.

"Untuk itu, penting bagi guru saat ini harus melek teknologi atau mengenal informasi dan teknologi (IT) bagi guru madrasah," ungkap Aning yang juga aktif di kegiatan Pramuka sebagai Pamong Satuan Karya Kalpataru.

Dirinya menganggap dengan SDM melek IT nanti pendidikan di madrasah akan maju. Bahkan 2019 ini, memaksimalkan memulai melakukan pelatihan bagi para guru atau SDM untuk terus dilatih mengenal dunia IT.

Ide memberikan pelatihan IT itu, muncul saat para SDM guru mengikuti APKGM lalu, meski terbilang sukses, namun perlu ada pelatihan berkelanjutan bagi SDM guru madrasah di setiap jenjang RA, MI, MTs bahkan MA.

"Planning 2019 ini seluruh SDM guru Madrasah harus melek IT," paparnya kepada blokBojonegoro.com.

Sebagai pengawas, dirinya terus memberikan masukan kepada guru agar dalam menyampaikan setiap KBM bisa diterima oleh anak didik. Selain itu, Perempuan yang mempunyai hobi membaca ini mengharapkan tahun 2019 ini banyak prestasi yang didapat baik oleh guru maupun siswa. Sehingga siswa maupun guru madrasah juga mampu bersaing dengan sekolah berprestasi lainnya. [saf/ito]

Tag : IT, SDM, HAB



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat