Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

7 Tips Fitness untuk Anda yang Malas Olahraga

blokbojonegoro.com | Monday, 08 April 2019 07:00

7 Tips Fitness untuk Anda yang Malas Olahraga

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Tak semua orang gemar mengeluarkan keringat lewat olahraga. Apa Anda salah satunya?

Meski demikian, perlu diketahui bahwa olahraga dan menggerakkan tubuh secara menyeluruh merupakan hal penting yang harus dilakukan setiap orang. Bukan hanya menyehatkan, olahraga juga bisa membantu Anda menurunkan berat badan, membentuk tubuh sekaligus membuat tubuh lebih bugar.

Untuk Anda yang malas olahraga, berikut kumparan berikan tips fitness agar niat berolahraga muncul kembali. Apa saja?

1. Buatlah singkat namun optimal

Pada dasarnya, Anda tak perlu mengikuti rutinitas olahraga selebriti dunia yang menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk berolahraga. Perlahan namun pasti, cobalah luangkan waktu 15 sampai 20 menit setiap harinya untuk berolahraga intens.

Anda bisa melakukannya di dalam kamar seperti olahraga HIIT (High-intensity interval training) lewat video YouTube. Dilansir Popsugar, olahraga HIIT dapat membakar banyak kalori dan meningkatkan metabolisme tubuh Anda.

2. Lakukan stretching di atas kasur

Setelah bangun tidur, apa yang biasa Anda lakukan? Daripada menggenggam handphone selama berjam-jam, mulailah hari Anda dengan meminum air putih terlebih dahulu dan lanjutkan dengan stretching atau peregangan. Biarkan otot-otot Anda rileks di pagi hari.

Kemudian, masih di atas kasur dalam posisi tidur, cobalah untuk gerakan kaki Anda ke atas dan ke bawah selama 15-20 kali. Jika dilakukan dengan rutin, Anda bisa membentuk tampilan kaki lebih jenjang dengan membakar lemak-lemak di sekitarnya.

3. Olahraga sambil menonton TV

Netflix and chill? Bagaimana dengan netflix and get moving? Ya, Anda tetap bisa menyaksikan serial televisi favorit sambil berolahraga ringan. Misalnya, Anda menonton sambil mengangkat barbel mini selama 15 kali di setiap tangan, atau menonton sambil melakukan plank selama 30 detik. Pada dasarnya, ada banyak gerakan sederhana yang bisa Anda lakukan untuk memastikan diri tetap bergerak meski di tengah-tengah waktu luang Anda.

4. Berolahraga bersama teman

Tahukah Anda bahwa Anda akan lebih termotivasi saat ada teman yang memiliki tujuan yang sama dalam berolahraga? Ya, cobalah untuk menjadwalkan 'kencan' olahraga bersama. Misalnya, mengikuti kelas yoga, pilates, zumba, HIIT di studio olahraga. Atau yang lebih sederhana lagi, kalian bisa berolahraga sambil mengikuti gerakan-gerakan di Youtube.

5. Rajin berjalan

Olahraga masih terasa hal yang berat bagi Anda? Kalau begitu, cobalah perbanyak berjalan kaki. Misalnya, saat hendak bekerja dan menggunakan transportasi, Anda bisa turun 1-2 km sebelum destinasi tempat kerja Anda, dan meneruskan perjalanan dengan berjalan kaki. Hal sederhana lainnya, mungkin Anda bisa lebih rajin untuk naik turun tangga saat berjalan-jalan. Pastikan bahwa dalam satu hari, Anda banyak berjalan kaki.

6. Olahraga sambil menari pada musik favorit

Anda bisa bersenang-senang sendirian untuk tetap bergerak dengan memutar lagu favorit. Anda bisa melompat-lompat, menari, berlari-lari sembari mendengarkan lagu kesukaan, tanpa harus peduli dilihat oleh orang lain. Ciptakan panggung pribadi Anda, dan mulailah bersenang-senang. Tanpa disadari, Anda akan berkeringat dan tubuh menjadi lebih sehat.

7. Jadikan rutinitas

Pada mulanya, membentuk sebuah rutinitas memang hal yang sulit untuk dilakukan. Namun, cobalah berjuang dan konsisten selama satu bulan untuk berolahraga secara rutin, sehingga hal tersebut menjadi kebiasaan yang sulit untuk ditinggalkan.

*Sumber: kumparan.com

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini