Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pastikan Ikut Kompetisi, Bojonegoro FC Seleksi Setelah Lebaran

blokbojonegoro.com | Tuesday, 21 May 2019 16:00

Pastikan Ikut Kompetisi, Bojonegoro FC Seleksi Setelah Lebaran

Kontributor : Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com - Kompetisi Liga 3 Jawa Timur dipastikan akan digelar pada 27 Juli 2019 mendatang. Salah satu klub asal Bojonegoro, Bojonegoro FC, memastikan diri ikut serta dalam kompetisi tersebut.

Kepastian Bojonegoro FC untuk mengikuti kompetisi Liga 3 Jawa Timur, dibuktikan dengan berangkatnya Pelatih dan Asisten Manajer Bojonegoro FC, Yanuar Andika dan Lasmiran pada Manager Gateering yang digelar oleh Asprov PSSI Jawa Timur di salah satu hotel di Surabaya, Selasa (21/5/19).

“Bojonegoro FC memastikan diri ikut kompetisi Liga 3 Jawa Timur, dengan ikut hadir di Surabaya,” jelas Asisten Manajer Bojonegoro FC, Lasmiran.

Liga 3 Jawa Timur sendiri diikuti oleh 40 tim dan dibagi menjadi 8 grup. Sedangkan untuk Laskar Rajekwesi, sebutan Bojonegoro FC bergabung digrup B bersama Perseta Tulungagung, Perspa Pacitan, Persemag Magetan, Magetan FC/Nganjuk United.

"Pembukaannya dipastikan di Madiun pada tanggal 27 Juli dan untuk jadwal menyusul," jelasnya kepada blokBojonegoro.com.

Terkait kesiapan Bojonegoro FC untuk mengikuti kompetisi 2019, mamanjemen Bojonegoro FC belum bisa memastikan secara detail. Namun untuk seleksi pembentukan tim rencananya akan dimulai setelah lebaran idul fitri.

"Kalau kita belum ada persiapan sama sekali dan insaallah seleksi pemain akan dilakukan setelah hari raya, lantaran kita juga sedang fokus pada Porprov," tutup Manajer Bojonegoro FC, Ali Mahmud.[din/ito]

Tag : Kompetisi, liga, 3, jatim, bojonegoro, fc



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini