Nastar, Kue Kering Paling Laris Saat Lebaran
blokbojonegoro.com | Monday, 10 June 2019 10:00
Kontributor: A'imatun Khasanah
blokBojonegoro.com - Dalam momen Hari Raya Idul Fitri yang sering disebut Lebaran, masyarakat pasti mempersiapkan berbagai macam kebutuhan. Salah satunya aneka kue kering untuk menyambut sanak saudara yang datang bersilaturahmi ke rumah.
Menurut keterangan penjual kue kering, lebaran kali ini kue kering buatan rumahan yang paling diminati adalah kue nastar keju. Kue yang berbentuk bulat dan ditambah dengan keju tersebut juga menjadi suguhan khas yang sering ada di meja saat lebaran.
Salah satu penjual kue kering, Sania mengungkapkan, kue kering yang paling laris manis adalah kue nastar.
"Mungkin karena rasanya yang enak dan harga yang terjangkau membuat kue ini laku keras, saya menjual dengan harga Rp20.000 untuk setengah kilogram kue nastar," terang sania.
Sementara itu, penjual lain, Mia yang juga pembuat kue kering rumahan mengatakan hal yang senada, bahwa nastar memang menjadi kue kering yang sering dicari pembeli.
"Tapi selain nastar, juga ada kue kering lain yang tidak kalah peminatnya, yaitu kue kastengel," pangkasnya mengakhiri percakapan dengan awak bB. [aim/mu]
Tag : lebaran, kue, kue lebaran, nastar
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini