Bulan Agustus, Pedagang Grosir Banjir Orderan
blokbojonegoro.com | Saturday, 31 August 2019 08:00
Kontributor: A'imatun Khasanah
blokBojonegoro.com - Bulan Agustus, selain diperingati sebagai bulan kemerdekaan Republik Indonesia, bulan ini juga bertepatan dengan bulan Dzulhijjah yang menjadi musim haji, hal tersebut membawa berkah tersendiri bagi para pedagang grosir.
Pasalnya di bulan agustus ini penjualan grosir dirasa meningkat, seperti yang dirasakan Masdur pedagang kaos, topi, songkok, dan perlengkapan ibadah lain.
Menurutnya di bulan Agustus ini penjualan meningkat drastis, sebab selain mendapat pesanan kaos dan topi grosir untuk keperluan gerak jalan Agustusan, ia juga mendapat banyak pesanan oleh-oleh haji.
"Karena Agustus sudah dipenghujung bulan, saat ini yang masih banyak pesanan grosir oleh-oleh haji," jelasnya.
Ia menjelaskan, barang yang paling laris adalah kaos seragam gerak jalan dan juga songkok oleh-oleh khas haji dengan harga yang bervariasi, sebab dirinya menyediakan songkok buatan dalam dan luar negeri.
"Kalau penjualan ya bisa dibilang Alhamdulillah cukup meningkat sekali," ungkapnya saat kepada blokBojonegoro.com. [aim/mu]
Tag : pedagang grosir, oleh-oleh haji
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini