Niat Bakar Sampah, Penggilingan Padi Nyaris Terbakar
blokbojonegoro.com | Wednesday, 11 September 2019 15:00
Reporter: M. Safuan
blokBojonegoro.com - Saat musim kemarau, angin yang berhembus saat siang hari bisa terbilang cukup kencang, sehingga saat membakar sesuatu seperti sampah harus ditunggu hingga api benar-benar mati.
Karena apabila lalai sebentar saja, api bisa merembet kemana-mana. Seperti kejadian Rabu (11/9/2019) siang. Diduga akibat dari pembakaran sampah yang tak dijaga, si jago merah hampir merembet ke tempat penggilingan padi milik Fahrur Rozi, warga Desa Sendangrejo RT.22/RW.02 Kecamatan Dander, Bojonegoro.
Beruntung akibat peristiwa tersebut hanya sekam dan rumpun bambu yang terbakar, tak sampai merembet ke tempat penggilingan padi.
Meski begitu, kebakaran itu sempat membuat warga sekitar kaget dengan api yang cepat membesar. Tak lama Dinas Pemadam Kebakaran turun ke TKP untuk memadamkan api.
Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Kebakaran, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro, Sukirno mengatakan, api yang merembet sempat membuat panik warga. Mengetahui kejadian itu, salah satu warga melapor ke Pos Damkar Kota.
"Kebakaran diperkirakan terjadi pukul 14.15 WIB diduga dari pembakaran sampah, kemudian api merembet ke sekam dan barongan (rumpun bambu) yang berada di belakang tempat penggilingan padi milik Fahrur Rozi," terang Sukirno.
Untuk memadamkan api, Dinas Damkar menerjunkan satu unit mobil Firedome dan petugas hanya membutuhkan waktu 30 menit untuk bisa menjinakkan api.
"Beruntung tidak ada kerugian akibat kejadian itu, hanya sekam dan rumpun bambu kering yang hangus," beber Sukirno. [saf/mu]
Tag : kebakaran
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini