Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Bupati Bojonegoro Menggiatkan Olahraga Tradisional

blokbojonegoro.com | Saturday, 14 September 2019 11:00

Bupati Bojonegoro Menggiatkan Olahraga Tradisional

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menggelar acara Lomba Olahraga Tradisional yang diselenggarakan di Lapangan Desa Talun Kecamatan Sumberejo, Sabtu (14/9/2019).

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati hari Olahraga Nasional ke-36 Tahun 2019. Acara ini diikuti oleh sekolah di Kabupaten Bojonegoro baik SD, SMP, maupun SMA.

Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini selain untuk memperingati Hari Olah Raga Nasional juga sebagai upaya untuk melestarikan permainan anak yang sudah mulai ditinggalkan.

"Permainan tradisional memiliki berbagai manfaat diantaranya adalah melatih motorik dan fisik ana-anak serta dapat melatih hubungan sosial diantara anak-anak, karena permainan tradisional kebanyakan dimainkan dengan tim," papar Bupati.

Adanya Lomba Olahraga Tradisional ini diharapkan dapat menarik minat anak-anak untuk tertarik lagi dengan Olahraga Tradisional. "Diharapkan permainan Tradisional dapat naik tingkat ke level Nasional bahkan bisa ke level Internasional," harap Bupati Bojonegoro. 

Tag : Permainan, tradisional, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini