Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

DLH Jatim: Dampak Pertambangan Sumur Tua Kedewan Memprihatinkan

blokbojonegoro.com | Wednesday, 25 September 2019 21:00

DLH Jatim: Dampak Pertambangan Sumur Tua Kedewan Memprihatinkan

 

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Kerusakan akibat pertambangan di Kabupaten Bojonegoro dinilai sangat memprihatikan. Terlebih dampak pertambangan minyak sumur tua yang ada di Kecamatan Kedewan. Jika kondisi tersebut dibiarkan kerusakan dikhawatirkan semakin parah. Hal itu dikatakan oleh perwakilan DLH Provinsi Jatim Thomasna Adi saat menghadiri rapat Sinkronisasi Kerusakan Lingkungan Akibat Pertambangan dan Pemanfaatan Kawasan Hutan yang dilaksanakan di Bakorwil Bojonegoro, Rabu (25/9/2019).

Menurutnya kerusakan akibat pertambangan di Kedewan harus menjadi perhatian bersama, sekaligus memberikan solusi agar tidak merusak lingkungan.

"Tidak hanya itu, keberadaan pertambangan pastinya juga bisa menyebabkan kerusakan hutan yang ada di wilayah tersebut," ungkapnya.

Kabid Sarpras Bakorwil Bojonegoro,Edi Sigituanto mengungkapkan, rapat ini memang membahas adanya dampak akibat pertambangan sekaligus mencari solusi bersama agar kerusakan akibat pertambangan tidak semakin parah khususnya di Bojonegoro.

"Pasalnya banyak bekas tambang di Bojonegoro yang dibiarkan begitu saja oleh perusahaan sehingga menyebabkan kerusakan lingkungan sekitar," tambahnya.

Oleh karenanya, dengan adanya bekas tambang yang dibiarkan itu pastinya cukup membahayakan baik lingkungan mupun warga sekitar sehingga perlu diadakan rapat bersama untuk mencari solusi terbaik.

Terpisah, Adm KPH Perhutani Bojonegoro, Dewanto mengungkapkan memang Kawasan hutan diwilayah Kecamatan Kedewan banyak pertambangan minyak yang mengolah denga cara tradisional (Sumur tua), padahal semestinya ada izin untuk pengelolaan sumur minyak tersebut.

"Smestinya, pengelolaan sumur tua itu dikoordinir oleh pihak Pertamina, tapi pihaknya tidak tahu perkembangannya," ucapnya.

Namun yang pasti, di wilayah hutan Kecamatan Kedewan banyak sumur tua, dengan banyaknya itu, seharusnya ada pengendalian dan pemeliharaan kawasan hutan agar kerusakan tidak semakin parah. [saf/lis]



Tag : Gas, sumur tua



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini