20:00 . Hasil Autopsi Jenazah Korban Pembacokan di Bojonegoro: Luka Tembus Otak Besar   |   19:00 . Kondisi Terkini Tiga Korban Pembacokan di Bojonegoro   |   18:00 . Pelaku Pembacokan di Bojonegoro Diancam Hukuman Mati   |   16:00 . Diamankan Polisi, Begini Motif Pelaku Pembacokan di Bojonegoro   |   12:00 . Pertahankan Stamina Prajurit, Kodim Bojonegoro Gelar Garjas Periodik   |   11:00 . Geger! Warga Bojonegoro Bacok Ketua RT hingga Meninggal   |   09:00 . Tiga Truk Terlibat Kecelakaan Karambol di Jalan Bojonegoro-Ngawi   |   20:00 . Pemred Beritajatim.com Dwi Eko Lokononto, Tokoh Pers Jatim Tahun Ini   |   12:00 . Atlet Muaythai Sangsaga Fight Camp Bojonegoro Raih Juara Umum 2 Open se-Jawa   |   11:00 . Menjaga Alam Ringintunggal: Perjuangan Warga Melawan Tambang Ilegal   |   09:00 . Tak Kuat Nanjak, Truk Muat Pupuk Terguling di Jalan Bojonegoro-Ngawi   |   19:00 . Momen Pererat Silaturahmi dan Komitmen Tingkatkan Pelayanan   |   18:00 . Kacabdindik Wilayah Bojonegoro Apresiasi Prestasi Siswa di Ajang LKS Provinsi 2025   |   16:00 . Anggun dalam Budaya dan Modernitas, KKI DPC Bojonegoro Gelar Diklat Table Manner   |   11:00 . Transaksi Barang di Shopee Makin Mudah Lewat Agen Mesin EDC BRILink   |  
Thu, 01 May 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Tips Tumbuhkan Kebiasaan Anak Suka Makan Makanan Sehat

blokbojonegoro.com | Friday, 25 October 2019 07:00

Tips Tumbuhkan Kebiasaan Anak Suka Makan Makanan Sehat

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Pemberian makanan dengan gizi sehat seimbang, dapat menunjang tumbuh kembang anak agar berlangsung optimal. Maka dari itu, orang tua perlu memperhatikan secara tepat saat memilih aneka bahan makanan bagi si kecil, terutama sejak diperkenalkannya makanan pendamping ASI (MPASI).

Sebaliknya, bila tidak terpenuhi, maka dampak yang mengintai seperti: kurang cerdas, daya tahan tubuh rentan terhadap berbagai penyakit hingga beragam masalah lainnya.

Mengkonsumsi makanan sehat akan lebih mudah bila si kecil memang doyan dan menjadikannya kebiasaan, Moms. Saskhya Aulia Prima selaku psikolog anak, membagikan tips bagi orang tua, supaya anak-anaknya menumbuhkan kebiasaan itu, antara lain:

1.  Biasakan Makan Sehat Sejak Kecil

Pertama, ajarkan si kecil makan sehat sejak dini. Kuncinya. makin dini Anda mengajarkan maka makin mudah untuk mengajarinya, Moms.

“Ada beberapa penelitian yang bilang kalau bayi berusia 18 bulan, flavor windows-nya sudah ketutup, jadi dia sudah tahu seperti apa rasa yang dia mau,” ungkap Saskhya saat ditemui kumparanMOM dalam perayaan International Chefs Day yang digelar Nestlé Indonesia di Almod Zucchini, Jakarta pada Rabu (23/10).

Selain itu, biasakan pula buah hati untuk makan bersama. Penelitian menyebut, dengan begitu anak akan lebih bahagia dan positif dalam menjalani hari-harinya. Makan bersama juga bisa digunakan sebagai kesempatan orang tua untuk menjadi role model, Moms. Yakni, Anda dan suami bisa menunjukkan pada anak bahwa makan sayur dan buah itu enak. Jadi anak yang melihat secara langsung akan mengikutinya.

2.  Beri Camilan Sehat yang Menarik

Berikan si kecil camilan sehat dan dikemas menarik, misalnya dengan membawakan bekal berupa potongan buah atau sayur, lalu dikemas lucu atau diberi karakter favoritnya.

“Ada eksperimen anak kelas 3 sampai 5 SD diberi snack sehat yang ditempel karakter yang dia suka, dan it works! Jadi mungkin mereka mau makan karena senang melihat karakter,” ungkapnya.

Tapi tak hanya dengan menempelkan karakter kesukaan si kecil saja, Anda juga bisa berkreasi dengan cara lain, Moms. Misalnya sajian roti tawar gulung dengan sosis sebagai telinga, membentuk anak anjing yang imut.

3. Ajak Anak Eksplorasi Makanan Sehat

Berikutnya adalah ajak anak mengeksplorasi makanan sehat, mulai dari membeli aneka bahan di pasar, memasak, hingga siap disajikan. Dengan memberi anak pengalaman memegang, mengolah, mencicip, dan mendengar bunyi buah atau sayur saat dipotong, bisa membuatnya lebih menghargai makanan, Moms.

Jangan lupa, kenalkan aneka nama dan manfaat bahan makanan itu pada anak. Misalnya, ada wortel yang kaya vitamin A, kiwi si hijau yang mengandung vitamin C, dan lain sebagainya.

*Sumber: kumparan.com

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat