Diduga Korsleting Listrik, Rumah Guru PNS di Ngraho Terbakar
blokbojonegoro.com | Saturday, 09 November 2019 09:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Kerugian ratusan juta rupiah diderita oleh Jatmiko (59) warga Desa Kalirejo, Kecamatan Ngraho, akibat rumah yang selama ini didiaminya ludes dilalap api. Diduga kebakaran yang menimpa rumah miliknya tersebut akibat konselting listrik dari kulkas yang ada di ruang dapur.
"Meski rumah terbakar beruntung ada beberapa harta benda yang dapat diselamatkan yakni satu unit mobil Agya dan satu unit motor," kata Kabid Pengendalian Pemadam Kebakaran, Damkar Bojonegoro, Sukirno.
Sukirno menuturkan, kejadian kebakaran itu terjadi pada Sabtu (9/11/2019) pagi, sekiranya pukul 04.20 WIB. Kejadian kebakaran diketahui oleh tetangga korban yang kebetulan sedang melintas di depan rumah korban.
"Untuk padamkan api yang meludeskan rumah, 2 unit mobil Damkar dan 1 mobil Damkar dari Pos Kota dikerahkan," tandas Sukirno.
Adapun taksir kerugian korban yang juga sebagai guru PNS di SMPN Ngraho tersebut, sekitar Rp200 juta. Taksiran itu meliputi rumah utama ukuran 12x10 meter terbakar 95 % dan rumah belakang semi permanen ukuran 21 X 10 meter juga habis terbakar. Kebakaran juga menghanguskan perkakas rumah tangga, perkakas elektronik, pakaian, peralatan dapur serta dokumen penting lainnya.
Dengan kejadian kebakaran itu, Damkar Bojonegoro, mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati akan bahaya kebakaran yang ditimbulkan akibat korsleting listrik. [saf/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini