Musim Hujan Datang, BPBD Imbau Waspada Banjir Bandang dan Lonsor
blokbojonegoro.com | Tuesday, 17 December 2019 16:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Seiring datangnya musim penghujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro, menghimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai beberapa wilayah yang rawan terjadi bencana banjir bandang kala hujan deras turun.
"Untuk banjir bandang ada beberapa desa di 16 Kecamatan yang perlu diwaspadai," ungkap Kepala BPBD Bojonegoro, Umar Ghoni.
Lanjut Umar spaan akrabnya, rata-rata daerah yang terdampak banjir bandang itu, wilayah yang berada di pinggiran Bojonegoro atau berada di sekitar wilayah hutan seperti Kecamatan Gondang, Bubulan dan beberapa kecamatan lain.
Selain waspada banjir bandang masyarakat juga diimbau pula untuk waspada akan terjadinya bencana tanah longsor. Namun untuk bencana itu daerah yang perlu diwaspadai yakni di wilayah dataran tinggi, seperti Kecamatan Gondang, Sekar, Bubulan juga Temayang. "Karena wilayah tersebut berada di dataran tinggi," ungkap Umar.
Adapun daerah yang perlu diwaspadai karena daerah rawan banjir dan banjir bandang yakni Sekar, Gondang, Temayang, Bubulan, Ngambon, Dander, Tambakrejo, Malo, Kasiman, Kedewan, Ngambon, Ngraho, Kedungadem dan Kepohbaru.
Untuk mengatasi dan mengantisipasi terjadinya bencana itu, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan beberapa instansi untuk menanggulangi bencana banjir yang rutin setiap tahun. Pasalnya, kinerja dalam penanggulangan bencana itu tidak cukup jika hanya dilakukan BPBD saja.[saf/ito]
Tag : bpbd, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini