Hama Ulat FAW Terus Meluas
blokbojonegoro.com | Monday, 23 December 2019 16:00
Kontributor: Herman Bagus
blokBojonegoro.com - Serangan ulat Fall Army Worm (FAW ) di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, dalam sepekan terakhir terus meluas. Dinas Pertanian Kabupaten Bojonegoro khawatir target produksi jagung di Bojonegoro tahun ini tidak tercapai lantaran ribuan hektare lahan jagung diserang ulat FAW. Kembali Dinas Pertanian Bojonegoro meninjau lahan jagung yang rusak laporan dari POPT wilayah Bubulan bersama petugas PT. PETROKIMIA KAYAKU.
Menurut Pak sanimbar petugas POPT wilayah bubulan menghimbaukan kepada para petani wilayah bubulan harus melaksakan penyemprotan masal atau kebersamaan. Karena bila tidak serentak mengendalikan serangan hama tersebut maka akan sulit dikendalikan karena ulat FAW ini dalam satu musim panen jagung bisa terjadi siklus penetasan ulat sebanyak tiga kali.
Berdasarkan laporan pak sanimbar ke Disperta langsung di tangapi oleh KASI Perlindungan Pangan yaitu ibu Susana dan Lilik Perwakilan dari Disperta menindak lanjuti laporan tersebut.
Pada hari senin tgl 23/12/2019 Petugas Disperta bersama perwakilan dari perusahaan PT. Petrokimia Kayaku, Juliadi melakukan gerdal sepray masal pengendalian ulat FAW dengan mengunakan merk prod FENITE 150 OD.
Karena menurut juliadi petugas dari PT. Petrokimia Kayaku hanya FENITE 150 OD yang mampu mengendalikan serangan ulat tentara atau ulat FAW tersebut.
"Semoga dengan diadakannya gerdal sepray dari Disperta ini bisa membasmi hama ulat FAW, agar panen jagung tahun ini bisa maksimal", harap Kholif selaku koordinator wilayah Bubulan.
Menurut Kadarisman petani asal Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, serangan ulat FAW pada musim tanam 2019 ini baru pertama kali dan parah. "Para petani kita sedang diuji. Padahal dulu hama ulat FAW tidak pernah ada," ucapnya.[her/ito]
Tag : faw, ulat, jagung, petani
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini