Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Ini 9 Program PC Fatayat NU Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Sunday, 15 March 2020 12:00

Ini 9 Program PC Fatayat NU Bojonegoro

Kontributor: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Agenda Pelantikan dan Halaqah Pengurus Cabang Fatayat Nadhatul Ulama Bojonegoro 2019-2024 berlangsung secara khidmat  di Aula Islamic Center Bojonegoro, Minggu (15/03/2020) 

Ketua Pengurus Cabang Fatayat Nadhatul Ulama Bojonegoro, Ifa Khoiria Ningrum, menyampaikan ucapan selamat atas terselenggaranya pelantikan dan halaqoh PC. Fatayat NU masa khidmat 2019-2024. 

Pihaknya juga berujar bahwa melalui peranan Fatayat Nadhatul Ulama (NU) ini diharapkan mampu mewujudkan keluarga maslahah. Baik berperan menjadi istri yang menjaga kehormatan, martabat suami serta menjadi sahabat perempuan lain tuk belajar. 

Berikut 9 program unggulan PC Fatayat NU Bojonegoro untuk mewujudkan keluarga maslahah. Di antaranya, bidang pengembangan organisasi Asifa (Ajang Potensi Fatayat NU) , Sejuk (Sejuta kader Fatayat Nadhatul Ulama), Gali ilmu (Keluarga peduli gali ilmu), Gafatar (Gerakan sehat fatayat NU), Tabassam (Tabungan Beasiswa Yatim), Eco Savana (Ekonomi Sahabat Fatayat NU), Seribu Satu Diva (1001 Da'iyah Fatayat NU), serta bidang penelitian dan pengembangan (potret dan pusaka) 

"Ada 9 program unggulan dari Fatayat Nadhatul Ulama, untuk mewujudkan keluarga maslahah," terang Alumnus Universitas Brawijaya ini. 

Pihaknya juga berujar, melalui 9 program ini nantinya para kader ini diharapkan memiliki militan gali ilmu. Baik untuk keluarga maupun  untuk kemaslahatan umat, seperti halnya Eko Savana untuk mengakomodir perekonomian Fatayat. 

"Nantinya melalui beberapa pengembangan organisasi ini potret perempuan Fatayat menjadi semakin moncer. Selain berorganisasi, juga menjadi sebuah keluarga maslahah. Sebab setinggi-tinggi melangkah keluarga tetap nomor satu," imbuhnya. [liz/lis]

Tag : Fatayat, Nu, pelantikan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini