Ketua PKK Desa Tulungagung Beri Sosialisasi Pencegahan COVID-19
blokbojonegoro.com | Sunday, 29 March 2020 08:00
Kontributor: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Mewabahnya Virus Corona/COVID-19, sekaligus ditetapkan sebagai kejadian luar biasa (KLB) non alam, tentu membuat aktivitas warga dibatasi dan membuat beberapa warga panik.
Oleh karena itu Pemerintah Desa (Pemdes) Tulungagung, Kecamatan Malo, Kabupaten Bojonegoro bersama pihak kesehatan Desa, Jajaran BPD, tokoh masyarakat maupun karangtaruna Desa Tulungagung. Berusaha melakukan sosialisasi untuk mengatasi panic buying.
Salah satunya melalui sosialisasi jemput bola, dengan mendatangi warga masyarakat khusunya para Ibu-ibu yang sedang berbelanja. Mereka memberikan sosialisasi terkait upaya pencegahan dan penyebaran COVID-19.
"Karena dalam aturan kita tidak boleh berkerumun. Dari pihak Pemdes beserta jajaran melakukan upaya sosialisasi dengan cara jemput bola/mendatangi Ibu-ibu yang berbelanja, cara ini lebih efektif," terang Ketua PKK Desa Tulungagung, Ernawati.
Masih kata Ernawati, pihaknya juga menyampaikan, dalam sosialisasi jemput bola ini, dari pihak Pemdes menyampaikan terkait anjuran perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) baik di lingkungan rumah maupun dimana pun, serta rutin cuci tangan dengan sabun baik usai melakukan kegiatan atau ketika akan makan.
"Intinya menyampaikan terkait pencegahan penyebaran COVID-19, melalui PHBS baik di lingkungan rumah terutama. Serta anjuran cuci tangan dengan sabun usai kegiatan apapun," ujar ya.
Sementara itu, Watini salah seorang warga Desa Tulungagung, mengatakan informasi simpang siur terkait COVID-19 terkadang membuat beberapa warga resah. Namun dengan adanya sosialisasi dari Ibu PKK tentu membuat warga, mengerti apa yang harus dilakukan sebagai upaya pencegahan dini.
"Ya melalui sosialisasi jemput bola ini, tentunya membuat warga mengerti apa yang harus dilakukan sebagai upaya pencegahan dini terhadap wabah COVID-19 ini," pungkasnya. [liz/lis]
Tag : Corona, pkk, sosialisasi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini