Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Diduga Korsleting Listrik, 2 Rumah di Desa Jono Terbakar

blokbojonegoro.com | Tuesday, 28 July 2020 17:00

Diduga Korsleting Listrik, 2 Rumah di Desa Jono Terbakar

Reporter: M Safuan

blokBojonegoro.com - Rumah milik Lasiman (80) dan Nur Salim (45)  warga Dusun Nguncaran, Desa Jono Kecamatan Temayang, habis terbakar, Selasa (28/7/2020) siang. Diduga kebakaran tersebut akibat korsleting listrik yang berasal dari rumah Nur Salim yang kemudian merembet ke rumah Lasiman.

Akibat kejadian itu, satu orang mengalami luka bakar ringan dan dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapat perawatan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Diperkirakan akibat kebakaran itu dua korban menderita taksiran kerugian sekitar Rp150 juta," kata Kabid Pengendalian Pemadaman, Dinas Damkar Bojonegoro, Sukirno.

Sukirno mengungkapkan, awal kejadian tersebut diperkirakan pada pukul 13.30 WIB, sebelum Damkar tiba ke Lokasi warga sekitar sempat memadamkan kobaran api yang melahap dua rumah itu.

"Damkar menerjunkan 3 unit mobil Damkar untuk melakukan pemadaman api yang membakar dua rumah itu," terang Sukirno.

Akibat kebakaran tersebut korban menderita Kerugian diperkirakan 150 juta dengan rincian rumah ukuran 6x8 meter milik Lasiman (80) beserta perabotan habis terbakar. Sedangkan rumah ukuran 6x10 meter milik Nur Salim (45) beserta perabotan juga habis terbakar.

"Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu," pungkas Sukirno.[saf/lis]

Tag : Kebakaran, rumah, listrik



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini