Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Satpol PP Kembali Amankan Sepasang Kekasih di Kamar Kos

blokbojonegoro.com | Monday, 10 August 2020 13:00

Satpol PP Kembali Amankan Sepasang Kekasih di Kamar Kos

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Satu pasangan bukan suami istri, kembali diamankan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bojonegoro, kala sedang asyik berduaan di dalam kamar kos yang diduga melakukan mesum, Senin (10/8/2020). Diamankannya pasangan tersebut karena pihaknya mendapat laporan dari masyarakat.

"Ada satu pasangan yang diamankan saat tengah berduaan di Kamar Kos yang berada di eilayah Jalan Lisman Kota Bojonegoro," kata Kabid Trantibum Dan Tranmas (Ketrantaman, ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat) Satpol PP Bojonegoro, Benny Subiakto.

Menurut Beny sapaan akrabnya, sebelum diamankannya pasangan itu, pihaknya terlebih dulu mengirimkan anggotanya untuk melakukan pengecekan terhadap informasi dari masyarakat tersebut, dan setelah dicek ternyata benar didapati seorang pria dan perempuan sedang berada didalam kamar Kos.

Lanjut Beny, setelah memastikan laporan itu, anggotanya langsung menuju di lokasi itu, alhasil, kita dapati satu pasangan bukan suami istri diduga sedang mesum didalam kamar kos dan akhirnya pasangan itu diamankan untuk dilakukan pendataan.

Adapun pasangan yang diamankan itu yakni berinisial YN (38) warga kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, dan ED (40) Warga Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban. Setelah diamankan, kemudian satu pasangan tersebut dibawa kekantor Satpol PP Bojonegoro guna mempertanggung jawabkan perbuatanya dan dilakukan pembinaan.

"Usai didata keluarga pasangan masing-masing juga didatangkan guna menjemput keduanya," pungkas Beny kepada blokBojonegoro.com.[saf/ito]

 

Tag : Satpol, Bojonegoro, pasangan, kos



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini