Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kembalikan Fungsi Trotoar, 29 Kursi Santai di Veteran Dipindahkan

blokbojonegoro.com | Sunday, 25 October 2020 10:00

Kembalikan Fungsi Trotoar, 29 Kursi Santai di Veteran Dipindahkan

Reporter: M Safuan

blokBojonegoro.com - Pemandangan berbeda tampak di sepanjang Jalan Veteran Kota Bojonegoro,  yang biasanya banyak orang ramai duduk bersantai, kini sepi. 

 Pemandangan tersebut ada lantaran puluhan kursi santai yang berada di lokasi itu mendadak dipindahkan ke berbagai lokasi. 

"Total ada 29 kursi santai yang dipindahkan di beberapa lokasi lain," ujar Kasi Pertamanan, DPKPCK Bojonegoro, Doni Agus Setyawan.

Doni mengungkapkan pemindahan kursi tersebut berdasarkan saran dari Satlantas Polres Bojonegoro, dinas perhubungan (Dishub), karena di atas trotoar tidak boleh ada kursi. Selain itu, Jalan Veteran akan dijadikan percontohan kawasan tertib lalu lintas (KTL) sehingga trotoar dikembalikan fungsinya dan hanya diperuntukkan bagi para pejalan kaki.

"Untuk kursi dipindahkan ke Taman Rajekwesi, area Terminal Rajekwesi, Taman Lokomotif, dan  Taman Veteran," ucapnya.

Memang, kursi santai yang berada di Jalan Veteran itu, biasanya dipenuhi warga bersantai kala sore hingga malam. Dijelaskan Dony, kursi yang ada di jalan tersebut tidak semuanya dipindahkan adapula yang hanya dipindah sedikit ke belakang. 

"Memang tidak semua kursi dipindahkan, ada juga yang hanya digeser ke belakang saja," ujar Doni.

Adapun kursi boleh dipasang di ruang terbuka hijau (RTH) seperti taman atau hutan kota. Sehingga, bisa digunakan masyarakat, sehingga tidak mengurangi fungsinya yakni bisa digunakan masyarakat untuk berteduh. "Pemindahan kursi juga sebagai estika taman juga bisa dimanfaatkan warga kembali untuk bersantai," pungkasnya.[saf/lis]

 

 

 

Tag : Trotoar, Kursi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini