Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

DLH Serahkan 167 Kendaraan Pengangkut Sampah kepada Kelompok Bank Sampah

blokbojonegoro.com | Thursday, 14 January 2021 17:00

DLH Serahkan 167 Kendaraan Pengangkut Sampah kepada Kelompok Bank Sampah

Kontributor: Uul Lyatin

blokBojonegoro.com - Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bojonegoro telah memberikan bantuan berupa kendaraan pengangkut Sampah kepada kelompok bank sampah Kota Bojonegoro. Bantuan tersebut berupa kendaraan roda tiga dan perlengkapan lainnya. Adapun tujuan dari penyerahan tersebut ialah sebagai wujud Pemerintah Kabupaten dalam pengendalian volume sampah di Bojonegoro.

Penyerahan diselenggarakan di halaman Pendopo Malowopati, tepatnya di Jalan Mas Tumapel No. 1 Bojonegoro pada hari Kamis (14/01/2021). Adapun kegiatan tersebut dihadiri oleh bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah dan kepala DLH Hanafi, perwakilan kelompok bank sampah serta PC Fatayat Bojonegoro.

Bupati Anna Mu'awanah menyampaikan dalam sambutannya, untuk mengajak masyarakat Bojonegoro lebih ramah lingkungan dan memanfaatkan limbah rumah tangga yang masih bisa digunakan.

"Bagi ibu-ibu yang selesai membersihkan beras, bekas airnya jangan dibuang percuma. Gunakanlah untuk menyiram tanaman di sekitar rumah. Agar tanaman atau pepohonan di sekitar rumah menjadi lebih subur lagi dan menghasilkan banyak oksigen," ungkapnya.

Selain itu, Anna menambahkan mengimbau masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya, agar tidak berserakan dan sampah tersebut lebih mudah dibersihkan.

"Dengan adanya bantuan kendaraan dari DLH ini, dapat menjadi upaya untuk mempermudah masyarakat dalam pengendalian sampah khususnya di Bojonegoro," imbuhnya.

Bupati Anna berharap dengan adanya kerja sama bersama DLH dan PC Fatayat ini dapat menginspirasi organisasi lain untuk ikut serta dalam pengendalian sampah.

Sementara itu, kepala DLH, Hanafi mengatakan penduduk Bojonegoro berjumlah sekitar 1.3 juta. Setiap harinya satu orang menyumbang 0.4 kilogram sampah dan setiap harinya ada 550 ton sampah tertumpuk. Maka dari itu, Pemkab berupaya untuk mengurangi volume sampah dengan adanya bank sampah.

Adanya bantuan tersebut, Hanafi berharap dapat memberikan semangat serta sebagai bentuk apresiasi kepada pengelola sampah yang ikut andil dalam pengendalian sampah di Kota Bojonegoro. 

"Sejauh ini ada 165 kelompok bank sampah yang tersebar di 20 Kecamatan. Semoga kedepannya masyarakat Bojonegoro lebih bersemangat untuk hidup sehat dan bersih," tandasnya. [uul/col]

 

Tag : Bank, Sampah , Dlh



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini