Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Begini Format Pengajuan Proposal Bantuan Benih Ikan Disnakkan

blokbojonegoro.com | Wednesday, 24 March 2021 18:00

Begini Format Pengajuan Proposal Bantuan Benih Ikan Disnakkan

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Guna mendukung pemulihan stok ikan agar dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan. Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Bojonegoro menyediakan bantuan berupa benih ikan.

Bantuan benih ikan ini dilakukan dalam rangka menjaga kelestarian sumber daya perikanan sekaligus menjaga ekosistem jenis ikan lokal, baik empang maupun waduk.

Kepala Bidang Perikanan, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Bojonegoro, Wiwik Sulistyo menjelaskan bantuan benih ikan jenis lokal tersebut diperuntukkan bagi Pemerintah Desa (PemDesa), dimana nantinya bisa dimanfaatkan untuk masyarakat desa tersebut untuk pengelolaan sumber daya perikanan.

"Bantuan benih ikan lokal ini diperuntukan bagi PemDesa untuk pemanfaatan sumber daya perikanan bagi masyarakat desa," ungkap Kepala Bidang Perikanan, Dinas Peternakan dan Perikanan Bojonegoro, Wiwik Sulistyo.

Pihaknya juga menjelaskan, terkait pengajuan permohonan bantuan benih ikan tersebut bisa dilakukan melalui Dinas Peternakan Dan Perikanan Bojonegoro maupun melalui Bupati Bojonegoro.

Dengan format pengajuan proposal diawali pendahuluan latar belakang pengajuan bantuan benih, tujuan, luas waduk atau embung, jumlah ikan yang diminta dan ditandatangani langsung oleh Kepala Desa setempat.

"Terkait pengajuan permohonan bisa melalui Disnakkan setempat maupun Bupati Bojonegoro, dengan format proposal seperti yang telah kami jelaskan," pungkasnya. [liz/lis]

 

 

 

 

Tag : Benih, ikan, disnakkan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini