Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Produsen Gitar, Yudha Adi Prabowo

Otodidak, Pemuda Warga Deru Ini Buka Usaha Gitar Custom

blokbojonegoro.com | Monday, 25 October 2021 21:00

Otodidak, Pemuda Warga Deru Ini Buka Usaha Gitar Custom

 

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

 

blokBojonegoro.com - Bagi penggemar musik akustik pasti akrab dengan petikan dawai atau senar pada alat musik yang disebut gitar. Ya, mendengar jenis alat musik yang satu ini memang termasuk satu diantara alat musik yang banyak digemari. Biasanya, menjadikan gitar sebagai alat musik pilihan dikarenakan mudahnya alat ini dimainkan. Beberapa pemusik bahkan mengaku bahwa gitar adalah jenis alat musik yang wajib ada dalam bermusik.

 

Yudha Adi Prabowo (23), warga Desa Deru, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro memproduksi gitar, dimulai sejak awal tahun 2020. Yudha membuka usaha membuat gitar custom, dengan bermodal uang sebesar Rp5 juta.

 

"Sejak dari bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) itu saya sebenarnya sudah mulai mencoba membuat gitar, saya punya inisiatif membuat gitar dikarenakan pada saat SMP itu, saya sangat menginginkan gitar, dulu itu saya orangnya pemalu, jadinya mau minta ke orang tua untuk membelikan gitar, saya tidak berani," ungkap Yudha sambil tersenyum sembari menyeduh kopi.

 

Kemudian, Yudha tak hanya diam diri, lalu dia mencoba melihat lihat di YouTube, Tutorial membuat gitar. Dari tutorial itu dia bersemangat membuat gitar, meskipun dengan bahan seadanya dan hasil belum layak untuk dijual. 

 

Setelah lulus Sekolah Menengah Atas (SMA), Yudha sempat bekerja di beberapa perusahaan, dan yang terakhir di Kabupaten Sidoarjo, membuka usaha jualan sembako, sempat berjalan selama dua tahun, dirasa keuntungan yang didapat semakin merosot, akhirnya dia pulang ke kampung halaman, dan mulai membuka usahanya.

 

"Sebenarnya usaha gitar ini masih menjadi kerja sampingan saya, lantaran usaha ini bisa dikatakan masih merintis, makanya saya juga harus mempunyai pekerjaan tetap dulu, dan saya saat ini bekerja di salah satu perusahaan bank yang ada di Kabupaten Bojonegoro," katanya.

 

Dari usaha sampingan yang dia tekuni, Yudha mengaku mendapat omzet sekitar Rp5 Juta per bulannya. Gitar yang diproduksi oleh Yudha ini harganya beragam, mulai harga Rp500 ribu hingga harga Rp3,5 juta.

 

"Saya membuat gitar ini tidak nyetok atau setiap hari ready, jadinya setiap ada orang yang pesan saya baru akan membuat nya, tak hanya itu, customer pun juga bisa pesan gitar sesuai dengan selera masing-masing," tuturnya.

 

Saat ini tiap bulan Yudha paling banyak bisa memproduksi hingga 10 buah gitar, terkadang jika sampai kebanjiran orderan Yudha dibantu oleh kerabat nya, yang bernama Yoyon. Yudha menandai brandnya ini dengan nama "Raff Guitar". Selama ini, pelanggan terbanyak dari daerah Tulungagung dan ada juga pesanan dari Jakarta.

 

"Pemasaran saat ini baru melalui Sosial Media saja, dengan Instagram dan Facebook, saya belum berani merambah hingga ke Shopee, Tokopedia maupun E-Commerce lainya, lantaran belum berani menyetok dan juga modal saat ini masih minim," pungkas Yudha. [riz/lis]

 

Tag : Produsen , Gitar, custom



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini