Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Persibo Nglenyer Liga 2

Pinang Pemain Terbaik, Manajemen Persibo Optimis Puncaki Liga

blokbojonegoro.com | Sunday, 31 October 2021 19:00

Pinang Pemain Terbaik, Manajemen Persibo Optimis Puncaki Liga Kegiatan peluncuran tim dan jearsy Laskar Angling Darma. (Foto: dokumentasi pribadi)

 

Reporter: M. Yazid

 

blokBojonegoro.com - Peluncuran Persibo Bojonegoro menjadi penanda awal kembalinya kejayaan tim berjuluk Laskar Angling Dharma mengarungi kompetisi Liga 3 musim ini. Terbukti para pemain terbaik berlabuh di Persibo Bojonegoro menjadikan optimistis manajemen akan memuncaki liga dan masuk salah satu Tim Liga 2.

 

Acara yang dikemas bertajuk 'Persibo Nglenyer Liga 2' itu tidak hanya dihadiri skuad pemain dan menejemen Persibo, hadir pula Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah bersama Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kabupaten Bojonegoro.

 

"Tim yang kita launching hari ini merupakan squad terbaik yang telah berlatih secara intens sejak bulan Juni 2021," kata manajer Persibo Bojonegoro, Sally Atyasasmi di sela-sela peluncuran Persibo Bojonegoro di stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro, Minggu (31/10/2021).

 

Kekompakan bersama ini, masih kata Sally, menunjukan Persibo Bojonegoro akan lancar mengikuti setiap pertandingan. Apalagi Persibo Bojonegoro dipercaya menjadi tuan rumah akan menambah kepercayaan tersendiri buat tim dan dukungan semua masyarakat Bojonegoro.

 

Selain itu pemain yang berlabuh, sudah sejak lama menjalani latihan bersama dan beberapa kali melakoni laga uji coba. Hal itu upaya pelatih dan manajemen mengasah skill sekaligus menjalin kekompakan antar pemain, sebelum kick off kompetisi Liga 3 dimulai.

 

"Sehingga saya yakin tim akan menunjukkan performa terbaik mereka dan menang disetiap pertandingan," ungkap Sally, yang juga ketua fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Bojonegoro.

 

Ditambahkan Sally, skema manajemen dan pemain Persibo Bojonegoro, banyak legenda Persibo Bojonegoro berada di jajaran pelatih ada Reggy Saputra, Bambang Pramudji, Aris Tuansyah dan yang lainnya. Termasuk kapten tim, kita percayakan kepada mantan Pemain Persibo dan asli Kalitidu, Bojonegoro, yakni Bijahil Calwa.

 

"Semoga Persibo Bojonegoro bisa menunjukan permainan terbaiknya dalam mengikuti kompetisi. Mohon doa dan dukungannya semua pihak," pungkas Sally.

 

Mengingat kondisi pandemi Covid-19, acara Pelu Persibo Bojonegoro terpaksa dilangsungkan secara sederhana dengan disiarkan melalui channel streaming. Namun tetap semarak dengan sinergitas semua pihak dan elemen Persibo Bojonegoro.

 

Tampak acara lounching ditutup dengan ditandai tendangan bola oleh Bupati Bojonegoro dan Forkopimda di salah satu sisi gawang stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro. Sekaligus rencananya Minggu (31/10/2021) sore akan dilangsungkan laga eksebisi bersama pengurus Askab PSSI Bojonegoro dengan manajemen Persibo Bojonegoro. [zid/lis]

 

 

 

Tag : Persibo, tim, liga 3



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini