14:00 . Porseni MI Tahun 2025 di GOR Utama Kanor Resmi Dibuka   |   10:00 . Konferensi Cabang PC IPNU IPPNU Bojonegoro, Menyatukan Umat untuk Kebermanfaatan   |   16:00 . Pastikan Limbah di Sawah Warga Bojonegoro Bukan Limbah Operasi Pad B   |   15:00 . Ambrolnya Megaproyek Rp40 M, PU SDA Bojonegoro Berdoa Tak Ada Kerugian Negara   |   14:00 . Tok! Bupati dan Wabup Bojonegoro Terpilih Dilantik di Jakarta 20 Februari 2025   |   12:00 . Sawah Warga Bojonegoro Diduga Tercemar Limbah Pertamina EP Sukowati   |   08:00 . Inilah Para Juara Olimpiade Ekonomi STIEKIA 2025   |   14:00 . 47 Tim Antusias Ikuti Olimpiade Ekonomi BEM STIEKIA Bojonegoro   |   10:00 . BEM STIEKIA Bojonegoro Menggelar Olimpiade Ekonomi ke-10   |   07:00 . Jadi Juara, 7 Siswa SMK Negeri Kasiman Wakili LKS Dikmen Jatim   |   22:00 . Sidang Perdana Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro, 3 Terdakwa Ajukan Nota Keberatan   |   07:00 . Buron 7 Tahun, DPO Korupsi Kejari Bojonegoro Tertangkap   |   18:00 . STIEKIA Selenggarakan Workshop Pembinaan Karir dan Pengembangan Profesionalitas Dosen   |   16:00 . Proyek Rp40 M di Bojonegoro Ambrol, Polda Turun Tangan Selidiki Dugaan Korupsi   |   14:00 . Megaproyek Tebing Sungai Rp40 M di Bojonegoro Diduga Tak Ada Rekomtek BBWS   |  
Mon, 17 February 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Akhir Tahun, Revitalisasi Tujuh Trotoar dan Drainase Bojonegoro Rampung

blokbojonegoro.com | Monday, 03 January 2022 16:00

Akhir Tahun, Revitalisasi Tujuh Trotoar dan Drainase Bojonegoro Rampung

 

Reporter : Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Revitalisasi tujuh trotoar dan drainase di tahun 2021, wilayah sekitar Kecamatan Bojonegoro telah rampung 100 persen pengerjaannya pada tujuh titik. 

Adapun rincian pengerjaan trotoar 100 persen di antaranya Jalan Panglima Sudirman, Jalan dr. Sutomo, Jalan Trunojoyo, Jalan Imam Bonjol, Jalan Gajah Mada dan Jalan Mastrip. Sementara progres pengerjaan satu titik lainnya yaitu di Jalan Hasyim Ashari, pada Jumat (24/12/2021) telah rampung.

Trotoar sepanjang Jalan Hasyim Ashari tinggal penyelesaian drainase. Sementara di Jalan Mastrip tinggal penyelesaian akses disabilitas dan pemasangan pagar tanaman.

"Apabila pohon sudah kokoh, cagak kayu bisa dilepas maka pagar kita pasang," tegas Kepala Bidang Sarana Prasarana dan Utilitas Umum, Dinas PU Cipta Karya Bojonegoro, Hari Prasetyo.

Adapun target sebelumnya pengerjaan trotoar dan drainase rampung akhir Oktober. Karena kondisi cuaca maka terkendala terkait pengerjaan, sehingga tuntas akhir tahun 2021.

"Pohon di Jalan Imam Bonjol ada perubahan, sebelumnya ditanam dengan pohon berdiameter kecil. Namun rencananya akan ditanami pohon berdiameter 50 hingga 60 centimeter," ucapnya.

Perlu ketahui, pada tahun ini nantinya Pemkab Bojonegoro melalui Dinas PU Cipta Karya akan merencanakan revitalisasi trotoar dan drainase di delapan titik. "Namun terdapat perubahan, akhirnya di 2022 akan merevitalisasi trotoar dan drainase di 12 titik," pungkasnya. [liz/lis]

 

 

Tag : Target, revitalisasi, kelar, trotoar



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat