Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Selamat, Vesta Farida Kembali Pimpin PAC Fatayat NU Kanor

blokbojonegoro.com | Sunday, 16 January 2022 14:00

Selamat, Vesta Farida Kembali Pimpin PAC Fatayat NU Kanor Vesta Farida (tengah) bersama pengurus harian saat laporan pertanggungjawaban. (Foto: blokBojonegoro.com/Muharrom)

 

Reporter: Nur Muharrom

blokBojonegoro.com - Konferensi Anak Cabang (Konferancab) Fatayat NU Kanor, Kabupaten Bojonegoro berjalan lancar. Vesta Farida kembali terpilih secara aklamasi untuk menjadi ketua empat tahun mendatang.

Sebelum pemilihan, kepengurusan periode 2017-2021 telah menggelar pertanggungjawaban dengan dipimpin langsung perwakilan dari Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU Bojonegoro.

Acara di Balai Desa Nglarangan, Kecamatan Kanor, Bojonegoro, Minggu (16/1/2022) dihadiri semua Pimpinan Ranting (PR) Fatayat NU di Kanor.

"Sesuai dengan tata tertib yang sudah disetujui forum tadi, bakal calon Ketua PAC Fatayar NU Kanor minimal mendapatkan 10 suara," kata pemimpin sidang, Dr. Nova Nevila Rodhi, MT yang juga Sekretaris PC Fatayat NU Bojonegoro.

Saat penjaringan calon, Vesta Farida mendapatkan 25 suara dan secara otomatis aklamasi menjadi Ketua PAC Fatayat NU Kecamatan Kanor periode 2022-2026. 

"Selamat atas terpilihnya sahabat Vesta Farida untuk kembali memimpin PAC Fatayat NU Kanor," jelasnya.

Sementara itu Vesta Farida tidak bisa menahan haru. Sebab, sejak awal ia ingin ada regenerasi ketua di Kanor. Namun, karena pilihan seluruh ranting, dirinya hanya bisa menerima amanah tersebut. [mu/lis]

 

 

Tag : Fatayat, ketua, pac



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini