Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jambaran Tiung Biru Berperan Strategis Tingkatkan Ekonomi

blokbojonegoro.com | Friday, 18 March 2022 20:00

Jambaran Tiung Biru Berperan Strategis Tingkatkan Ekonomi Kepala Divisi PSN Sektor Energi & Teknologi KPPIP Yudi Adhi Purnama saat melakukan kunjungan kerja ke JTB di Desa Bandungrejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro. (istimewa)

 

Reporter: M. Anang Febri

blokBojonegoro.com - Energi yang akan dihasilkan melalui Proyek Pengembangan Lapangan Unitisasi Gas Jambaran - Tiung Biru (JTB) berpotensi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi kawasan. Oleh sebab itu keberhasilan proyek yang memasuki fase penyelesaian ini ditunggu oleh berbagai pihak, termasuk oleh Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) bentukan Presiden Joko Widodo.

Proyek gas JTB yang dioperatori oleh PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12 Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina, yang dijadwalkan mulai onstream pada pertengahan tahun ini memiliki peran strategis dalam pemenuhan energi maupun sebagai pembangkit pertumbuhan ekonomi kawasan.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Divisi PSN Sektor Energi & Teknologi KPPIP Yudi Adhi Purnama saat melakukan kunjungan kerja ke JTB di Desa Bandungrejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro pada Kamis (17/03/2022) kemarin.

Proyek Pengembangan Lapangan Unitisasi Gas JTB merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) sektor energi termasuk dalam daftar Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional, yang ditetapkan oleh Presiden Jokowi melalui Perpres Nomor 109 tahun 2020.

KPPIP dalam hal ini ditugaskan untuk mengawal pelaksanaan PSN, terus memantau dan mendorong penyelesaian proyek agar dapat rampung dan bermanfaat untuk kepentingan nasional.

Dalam kunjungannya, Yudi mengungkapkan harapan terkait proyek salah satu lapangan gas terbesar di Indonesia ini. Salah satunya ialah harapan adanya sinergi berbagai pihak demi kesuksesan proyek energi.

"JTB ini sangat penting. Keberadaan projek ini bermanfaat bagi daerah sekitar sini, karena dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di sini. Tentunya selain menjamin ketersediaan energi bagi kawasan Jawa Timur dan Jawa Tengah," ungkap Yudi.

Kunker KPPIP ke JTB kali ini, juga sebagai upaya mitigasi dari tantangan yang ada dalam pelaksanaan pekerjaan di proyek. Kondisi pandemi yang telah berlangsung selama dua tahun terakhir di Indonesia membuat beberapa PSN, termasuk proyek lapangan gas JTB mengalami berbagai tantangan.

Faktor-faktor tantangan yang ditemui akan diinventarisir, sebelum kemudian dikoordinasikan dengan lembaga terkait untuk dicarikan solusi terbaik.

JTB Site Office & PGA Manager PEPC, Edy Purnomo saat memberi membuka kegiatan mengharapkann kunjungan kerja dari KPPIP dapat memberikan semangat bagi tim PEPC yang terus berupaya sekuat tenaga merampungkan proyek tersebut.

"Terima kasih atas waktu kunjungan dari Pak Yudi dan tim nya, tentunya kunjungan ini akan menjadi penyemangat bagi kami-kami dalam menyelesaikan proyek ini dengan sukses," ucapnya.

Proyek JTB diharapkan menjadi salah satu penghasil gas terbesar di Indonesia, serta memiliki kapasitas produksi gas mencapai 192 juta standar kaki kubik per hari (MMSCFD). Proyek gas dengan nilai Capex US$ 1,5 miliar ini ke depan akan memasok ketersediaan gas di Pulau Jawa dengan skala cukup besar.

Selanjutnya, rombongan KPPIP mendapatkan paparan komprehensif tentang perkembangan proyek JTB dari Pjs. Senior Project Manager JTB,Eki Primudi dan overview atas lingkungan sekitar.

Usai paparan materi dan diskusi, kegiatan dilanjutkan dengan site tour guna melihat langsung dan medapat gambaran faktual atas kondisi di Gas Processing Facility (GPF) dan well pad Jambaran East (JE). Kegiatan kunjungan peserta juga tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. [feb/lis]

 

Tag : emas, jtb, proyek



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini