Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

KH Anwar Zahid Do'akan Khofifah Jadi Gubernur Jatim 2 Periode

blokbojonegoro.com | Monday, 16 September 2024 12:00

KH Anwar Zahid Do'akan Khofifah Jadi Gubernur Jatim 2 Periode

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Sabilunnajah, Desa Simo, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, KH Anwar Zahid mendo'akan Khofifah Indar Parawansa agar menjadi Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2 periode.

Hal tersebut, diungkapkan penceramah kondang itu, saat Gebyar Maulid dan Haul Masyayikh sekaligus peresmian Graha Khofifah Indar Parawansa di Ponpes Sabilunnajah, Bojonegoro, kemarin (15/9/2024) malam.

Dalam kegiatan tersebut, Khofifah Indar Parawansa hadir secara langsung dan menandatangani prasasti sebagai diresmikannya gedung di Ponpes Sabilunnajah yang menggunakan namanya tersebut.

Gedung itu dinamakan demikian sebab itu adalah bantuan dari Gubernur Jatim periode 2019-2024 ketika kunjungan pertama sebelumnya dan malam itu sebagai kunjungan yang kedua. Hal itulah yang dikatakan menjadi isyaroh, bahwa Khofifah bakal menjadi gubernur yang ke dua kalinya di Jatim.

"Insyaallah Bu Khofifah Indar Parawansa akan menjadi gubernur 2 periode. Bahkan tandatangan juga dua kali, tadi saya bilang ini isyaroh ibu, ibu wajib jadi gubernur 2 kali,” tegasnya.

Kyai yang kerap disingkat dengan nama Abah Anza ini juga mengucapkan terima kasih kepada Khofifah telah berkenan menyempatkan datang ke Ponpes yang ia asuh, meski di tengah padatnya kesibukan.

"Beliau dari pagi sudah kegiatan dan tadi berangkat dari batu Jatim dan langsung kegiatan lagi kesini,” tuturnya.

Sementara, Khofifah Indar Parawansa mengatakan bahwa, pihaknya juga kebetulan lewat, namun menyiapkan prasasti penandatanganan Graha Khofifah Indar parawansa dan satu peresmian graha lainnya.

"Semuanya insaallah atas izin Allah Khofifah-Emil mendapatkan kesempatan 5 tahun kedepan dan juga Wahono-Nurul di ijabahi oleh Allah memimpin Bojonegoro,” ujar Khofifah.

Perempuan yang pernah menjabat Menteri Sosial ini menjelaskan, di Jatim sendiri ada 5.504 santri dan pengasuh pesantren yang mendapat beasiswa dan itu baru di jaman ia menjabat. Untuk S2 dan S3 setiap tahun mengirim 30 santri, terakhir mengirim 33 santri ke Universitas Al Azhar, Kairo, Mesir.

Khofifah melanjutkan, pada malam sebelum berkunjung ke Bojonegoro, ada 7 orang masayikh, 6 dari Mesir 1 dari Jordan yang bertemu dengan dia. Salah satunya yang hadir adalah seorang rektor dari Universitas Al Azhar, di mana ada 100 fakultas di kampus itu.

"Dari 100 fakultas itu mudah-mudahan ada santri dari Sabilunnajah simo Kanor Bojonegoro yang mengisi fakultas tersebut. Ini menjadi penting, dari Kanor Bojonegoro menuju dunia, mudah-mudahan semua ilmunya bermanfaat,” pungkasnya. [riz/red]

Tag : KH. Anwar Zahid, Bojonegoro, Khofifah, Jatim



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini