21:00 . Inovasi Mahasiswa UNUGIRI, Desa Kendung Melek Media   |   20:00 . Kalah 3-1 Atas Persela, Coach Persibo: Inilah Sepak Bola   |   19:00 . Persibo Bojonegoro Dihajar 3-1 Persela, Merosot Urutan Ketiga   |   18:00 . Bagikan Spirit Produktif Menulis, Arusgiri dan Griya Cendekia Unugiri Gelar Bedah Buku   |   17:00 . Polres Bojonegoro Dirikan 1 Posyan dan 2 Pospam Selama Nataru 2024   |   16:00 . Ops Lilin Semeru 2024, Polres Bojonegoro Terjunkan 255 Personel Gabungan   |   15:00 . Brave to Speak Up, Ajak Gen-Z Asah Kemampuan Bahasa Inggris dan Kepedulian Lingkungan   |   09:00 . PEPC Zona 12 Ajak Stakeholder Tingkatkan Kebersamaan dan Gaya Hidup Sehat   |   18:00 . Perluas Pasar, Mahasiswa Unugiri Dampingi UMKM Punya Legalitas   |   13:00 . Kejari Bojonegoro Sabet Penghargaan Penyelesaian Perkara dan Responsifitas Data   |   22:00 . Awak Media Bojonegoro dan Blora Gelar Pertandingan Journalist Fun Football   |   18:00 . D'Konco Cafe: Realisasi Mimpi, Tempat Nongkrong Estetik dan Ikonik   |   15:00 . 5 Laga Terakhir Liga 2, Persibo Hanya Menang 1 Kali   |   12:00 . Duel Bebuyutan, Saling Kudeta Puncak Klasemen   |   16:00 . Anugerah Wajib Pajak Terbaik dan Desa Teraktif 2024 Kabupaten Bojonegoro Bertabur Penghargaan   |  
Sun, 22 December 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Dr Cantika Bagikan Tips Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Internasional di Unigoro

blokbojonegoro.com | Friday, 27 September 2024 17:00

Dr Cantika Bagikan Tips Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Internasional di Unigoro


Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Akademisi Direktorat Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Dr. Sri Budi Cantika Yuli membagikan tips penelitian dan pengabdian masyarakat internasional di Universitas Bojonegoro (Unigoro).

Hal tersebut, dibagikan Doktor Cantika saat hadir dalam focus group discussion (FGD) akademika dan praktisi di Ruang Adu Ide Universitas Bojonegoro (Unigoro), Jumat (27/9/2024).

Di forum tersebut, perempuan yang mendapat penghargaan Woman Researcher Award ini membagikan tips melaksanakan penelitian dan pengabdian masyarakat internasional.

Menurut Cantika, setiap dosen harus memetakan terlebih dulu rencana penelitian, mengurus HaKI (Hak Kekayaan Intelektual), serta pengabdian masyarakat yang akan dilakukan. Jika dosen ingin go international, beliau menyarankan untuk bermitra dengan universitas-universitas terdekat.

“Bisa dengan universitas di Malaysia, Singapura, Thailand, atau Taiwan. Kita juga bisa memanfaatkan teknologi daring untuk kegiatan pengabdian masyarakat. Contohnya kita menyelenggarakan sharing UMKM Malaysia dengan UMKM Indonesia secara virtual. Kegiatan seperti ini sudah masuk poin akreditasi,” terangnya.

Selain itu, dosen-dosen Unigoro juga didorong untuk mengikuti konferensi internasional. Agar memperkuat jaringan kolaborasi antar akademisi di tingkat global. Sehingga secara tidak langsung, kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah para dosen juga akan meningkat. Terutama di jurnal-jurnal terindeks Scopus.

“Supaya Unigoro go international, dosen-dosennya harus didorong ikut simposium internasional,” imbuh istri dari Calon Bupati (Cabup) Bojonegoro, Setyo Wahono itu.

Di sisi lain untuk memenuhi tuntutan akreditasi, mahasiswa harus dilibatkan dalam kegiatan tri dharma perguruan tinggi. Serta memberdayakan minat dan bakat mahasiswa untuk menggapai prestasi terbaiknya.

“Upayakan prestasi sekecil apapun harus dihargai. Karena bakat setiap mahasiswa itu beda-beda. Lagi-lagi, prestasi mahasiswa juga akan mempengaruhi akreditasi,” tukas Divisi Riset Ademos Indonesia.

FGD bersama Cantika berlangsung interaktif. Dosen-dosen Unigoro tidak melewatkan kesempatan ini untuk berdiskusi terkait strategi penelitian dan pengabdian masyarakat internasional. [riz/mu]

Tag : dr cantika, umm, unmuh



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat