18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |  
Sat, 23 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kabupaten Bojonegoro Raih Dua Penghargaan pada Hari Pangan Sedunia

blokbojonegoro.com | Wednesday, 16 October 2024 15:00

Kabupaten Bojonegoro Raih Dua Penghargaan pada Hari Pangan Sedunia

 Reporter: Nidlomatum MR

blokBojonegoro.com - Pada Hari Pangan Sedunia yang kita peringati setiap tanggal 16 oktober menjadi isu krusial yang menyoroti makanan sebagai salah satu hak manusia yang harus dipenuhi untuk masa depan yang lebih baik. Di hari yang bersejarah ini, Provinsi Jawa Timur tetap mampu mempertahankan posisinya sebagai lumbung pangan nasional. Melalui dukungan pemerintahan, Provinsi Jawa Timur optimis terus mampu meningkatkan produksi pangan guna mecukupi kebutuhan pangan nasional dalam rangka menjaga stabilitas serta kedaulatan pangan. 

Mengutip situs resmi Food and Agriculture Organization (FAO), Hari Pangan Sedunia 2024 mengangkat tema 'Right to foods for a better life and a better future, leave no one behind' atau 'Hak atas pangan untuk kehidupan dan masa depan yang lebih baik dan tidak meninggalkan seseorang'. Peringatan Hari Pangan Sedunia Ke-44 ini, Pemerintah Provinsi Jawa Timur semarakkan bermacam kegiatan yang berpusat di JX International Convention Exhibition Surabaya, 16 Oktober 2024.

Diikuti 38 Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur beserta Perangkat Daerah, Peringatan Hari Pangan Sedunia Provinsi Jatim 2024 diwarnai beberapa rangkaian kegiatannya diantaranya penganugerahan abdi ketahanan pangan, Kepala Desa terpilih atas inovasinya, otoritas kompeten keamanan pangan daerah, penghargaan kreativitas dan inovasi teknologi pertanian, bantuan program kepada kelompok tani, lomba cipta menu makanan sehat, bazar pangan murah, serta stand pameran hasil pertanian dan olahan pangan.

Dalam anugerah penghargaan tersebut, alhamdulillah Kabupaten Bojonegoro raih dua penghargaan sekaligus yaitu diberikan kepada Otoritas Kompeten Keamanan Pangan Daerah (OKKPD) Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian Kabupaten Bojonegoro dengan predikat terbaik ke 3 dan juara harapan 2 lomba kreativitas dan inovasi teknologi pertanian kepada saudara Handoko asal Desa Pejok Kecamatan Kepohbaru. Penghargaan diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Jatim Adhi Karyono dan Sekretaris Badan Pangan Nasional Sarwo Edhy.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian Kab. Bojonegoro Helmi Elisabeth menyambut bahagia baik atas prestasi tersebut, ini akan memacu semangat kami untuk terus meningkatkan kualitas OKKPD di Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian Kab. Bojonegoro sehingga ke depan OKKPD menjadi unit kerja yang kredible untuk pengawasan keamanan pangan segar.

Turut hadir dan mendampingi Pj Ketua TP PKK Kabupaten Bojonegoro Dian Adrianti Adriyanto dan Asisten Perekonomian Dan Pembangunan Setda Kabupaten Bojonegoro Kusnandaka Tjatur menyampaikan rasa terima kasihnya atas apresiasi yang di lakukan oleh salah satu petani kita yaitu saudara handoko atas inovasinya untuk memudahkan dalam produksi pertanian, yaitu pembuatan modifikasi traktor roda empat untuk pembuatan guludan. "Ini tentu akan sangat membantu sekali, petani dengan kurangnya tenaga maka dengan alat ini akan mudah serta efisien," terang Kusnandaka. [lis]

Tag : Raihan, hari pangan, sedunia



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat