21:00 . Kiper Persibo Muhammad Ridho Kembali Diuji oleh Deltras FC   |   19:00 . Lawan Deltras, Ayo Barata Tunjukkan Sihirmu   |   16:00 . Kemeriahan Expo Kemenag 2025 Hadirkan Papan Tulis Digital untuk Pendidikan Berkualitas   |   14:00 . Rayakan Milad ke-48, SMK Negeri Bojonegoro Gelar Grebeg Tumpeng   |   13:00 . Rotasi Jabatan, Wakapolres dan Kasat Lantas Bojonegoro Resmi Berganti   |   09:00 . KKN Pintar Kelompok 26 Bersama Ranting NU Desa Ngeper Gelar Lailatul Ijtima' untuk Penguatan Ukhuwah Islamiyah   |   20:00 . 2 Ruang Kelas SDN Pejok 1 Bojonegoro Ambruk Gegara Tertimpa Pohon   |   19:00 . Perdana, Makan Siang Gratis di Bojonegoro Sediakan 3.000 Porsi   |   16:00 . Dosen UNUGIRI Bojonegoro Dampingi Legalitas BUMDes Gunung Jaya Mori   |   15:00 . 150 Cup Yasmin Syrup untuk Tamu Undangan Habis Sebelum Acara Selesai   |   13:30 . Terima Kasih Bu Nurul Azizah Foto Bareng di D'Konco Cafe   |   13:00 . Wooww...! Resepsi Indah di D'Konco Cafe   |   12:30 . Ke D'Konco Cafe, PJ Bupati Bojonegoro Hadiri Resepsi   |   12:00 . Yasmin Syrup Laris Manis Diserbu Pengunjung   |   10:00 . Inilah Video Lengkap Masjid Wisata Religi Margmulyo Saat Malam Hari   |  
Wed, 08 January 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

2 Ruang Kelas SDN Pejok 1 Bojonegoro Ambruk Gegara Tertimpa Pohon

blokbojonegoro.com | Monday, 06 January 2025 20:00

2 Ruang Kelas SDN Pejok 1 Bojonegoro Ambruk Gegara Tertimpa Pohon

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Dua ruang kelas SDN Pejok 1, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro ambruk. Ambruknya, dua ruang kelas dengan luas 15X8 yang terbuat dari kayu ini, gegara tertimpa pohon, Senin (6/1/2025) dini hari.

Informasi yang dihimpun Jurnalis blokBojonegoro.com, dua ruang kelas ini, ambruk ditengarai hujan deras. Sehingga, membuat dahan pohon yang terletak di belakang sekolah patah dan menimpa gedung tersebut.

Dikonfirmasi peristiwa tersebut, Kepala Desa (Kades) Pejok, Kecamatan Kepohbaru, Guntur Priyanto membenarkan kejadian ini, tetapi tidak ada yang mengetahui kronologinya secara pasti. Meski begitu, pihaknya telah menghubungi pihak terkait untuk melakukan pendataan.

“Ini masih koordinasi dengan Pak Kapolsek dan Pak Camat,” ungkap Guntur Priyanto.

Sementara, Kapolsek Kepohbaru, Iptu Supriyanto mengungkapkan, dua ruang kelas yang roboh tertimpa pohon trembesi itu ditempati siswa kelas 4 dan 5. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, tetapi terdapat kerugian materiil sekitar Rp200 juta.

"Siswa kelas 4 dan 5 SDN 1 Pejok diliburkan untuk sementara, namun rencana sesuai koordinasi dengan Pemerintah Desa akan ditempatkan sementara di madrasah yang berada dibelakang sekolah,” ujar Iptu Supriyanto.

Mantan Kasi Humas Polres Bojonegoro itu mengaku, bangunan ini belum dapat dilakukan perbaikan dikarenakan tanah masih menjadi milik perorangan. Namun demikian, kondisi bangunan lain dinilai juga sudah kurang layak.

"Kami masih berkoordinasi dengan pihak terkait tentang kejadian ini,” pungkasnya. [riz/red]

Tag : Sdn, pejok, Kepohbaru, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat