16:00 . Lima Napi Lapas Bojonegoro Ikuti Kemah Satya Dharma Bhakti Pemasyarakatan   |   15:00 . BPBD Bojonegoro Fokus Sisir Bawah Jembatan Bandar Kasiman   |   14:00 . Tipu Sesama Guru, Oknum PPPK di Bojonegoro Dipecat   |   13:00 . Diduga Kalah Judi, Pemuda di Bojonegoro Bunuh Diri ke Bengawan Solo   |   12:00 . Kemenag Bojonegoro Beri Apresiasi 26 Siswa Prestasi di PORSENI Jatim   |   11:00 . 26 Siswa Prestasi di Porseni Jatim Terima Penghargaan dari Kemenag Bojonegoro   |   08:00 . Inilah Veve Zulfikar yang Mengisi NU FEST 2025   |   06:00 . Kiai Toha Rutinan di Sarangan, Ayo Ikut Mengaji   |   21:00 . Veve Zulfikar Siap Ramaikan Malam NU FEST 2025 Bojonegoro   |   17:00 . Meriahnya Kirab Pusaka Ki Andongsari Ledok Bojonegoro   |   12:00 . Potongan 20% Disetujui Driver Ojol Bojonegoro? Suara Lapangan Berkata Lain   |   17:00 . Puluhan Anggota Jazz Fit Club Ikuti Test Drive Honda HR-V e:HEV   |   16:00 . Honda Mitra Bojonegoro Gelar Test Drive New HR-V e:HEV   |   15:00 . Honda Mitra Bojonegoro Gelar Customer Gathering di D'Konco Cafe   |   11:00 . Belajar Demokrasi, Serunya PILKELAS ala MI Najil Ummah   |  
Mon, 21 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Dies Natalis SMP Negeri 3 Baureno ke-27 Berlangsung Meriah

blokbojonegoro.com | Saturday, 01 February 2025 15:00

Dies Natalis SMP Negeri 3 Baureno ke-27 Berlangsung Meriah

Pengirim: Tedja Sukma Hartatiningtyas*

blokBojonegoro.com - Semarak Dies Natalis SMPN 3 Baureno kembali digelar. Perhelatan Dies Natalis kali ini yang ke-27. Mengusung tema Menguatkan Kolaborasi, Merajut Prestasi diisi dengan serangkaian kegiatan yang meriah.

Acara diawali dengan jalan sehat Bersama yang diikuti dua puluh lima SD dan MI di sekitaran SMP 3 Baureno. Hampir Sembilan ratus siswa dan guru pendamping turut serta menyemarakkan jalan sehat bergembira dies natalis SMP Negeri 3 Baureno. Kegiatan jalan sehat dibuka dengan senam Anak Indonesia Hebat yang diikuti oleh seluruh peserta. Kegiatan jalan sehat ini diberangkatkan oleh ketua komite SMP Negeri 3 Baureno dan kepala SMP Negeri 3 Baureno di garis start.

Selepas kegiatan jalan sehat kegiatan dilanjutkan dengan rangkaian acara dies natalis lainnya seperti pengundian kupon hadiah dan tampilan-tampilan siswa SMP negeri 3 Baureno berupa kreasi seni tradisional dan modern.

Sebagai acara puncak pada kegiatan tersebut dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh kepala SMP Negeri 3 Baureno di damping oleh ketua komite, Pihak Koramil, dan Polsek Baureno selaku tamu undangan dalam kegiatan tersebut. Tembang Selamat Ulang Tahun yang dilantunkan Jamrud turut mengiringi terbangnya balon yang diterbangkan oleh Kepala SMP Negeri 3 Baureno membumbung tinggi ke Angkasa.

Dalam sambutannya, Bapak Hindi Supomo, Kepala SMP Negeri 3 Baureno menyampaikan bahwa SMP Negeri 3 Baureno siap membimbing siswa-siswinya dalam bidang akademik maupun nonakademik. 

"SMP N 3 Baureno telah meraih berbagai juara yang membanggakan," ungkapnya. 

Sebagai acara hiburan di sela-sela tampilan siswa dilaksanakan pengundian kupon yang dipandu oleh Bu Kasmiati dan Pak Yudi. Ratusan hadiah hiburan dan puluhan hadiah utama siap diperebutkan oleh siswa siswi SD, MI, dan siswa SMP Negeri 3 Baureno yang telah mendapat kupon.

Seluruh peserta jalan sehat antusias  menyimak pembacaan nomor undian berharap nomor mereka yang berhasil mendapatkan hadiah. Hingga pada acara puncak pengundian hadiah utama berupa kipas angin dan televisi yang diraih oleh siswa SD dan MI. Sedangkan untuk hadiah utama berupa sepeda gunung yang dimenangkan oleh siswa kelas 8C yakni Asyifa Intan. Acara dies natalis berlangsung meriah berkat kerja sama semua pihak dan panitia dari guru dan OSIS. [red]

 

*Penulis adalah siswa dan anggota ekstra jurnalistik SMPN 3 Baureno 

Tag : Dies natalis, SMP Negeri 3 Baureno, Bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Saturday, 19 July 2025 11:00

    Belajar Demokrasi, Serunya PILKELAS ala MI Najil Ummah

    Belajar Demokrasi, Serunya PILKELAS ala MI Najil Ummah Suasana berbeda tampak di MI Najil Ummah Desa Kenep, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Sabtu (19/7/2025). Madrasah ini menggelar Pemilihan Ketua Kelas (PILKELAS) yang dirancang menyerupai pelaksanaan Pemilu nasional....

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat