STIEKIA Selenggarakan Workshop Pembinaan Karir dan Pengembangan Profesionalitas Dosen
blokbojonegoro.com | Thursday, 13 February 2025 18:00
Pengirim: Murtini, SE., MM.*
blokBojonegoro.com - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Cendekia (STIEKIA) Bojonegoro menyelenggarakan Workshop Pembinaan Karir dan Pengembangan Profesionalitas Dosen di ruang G kampus 2 STIE Cendekia Bojonegoro, Rabu (12/2/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh dosen dosen STIE Cendekia dan perwakilan dosen dari 6 perguruan tinggi swasta di Bojonegoro dibawah naungan LLDIKTI 7 Jawa Timur dengan tema membangun jejak akademik yang berkelanjutan bagi dosen.
Ketua STIEKIA Bojonegoro, Nurul Mazidah, SE., M.SA., dalam sambutannya menyampaikan harapannya semoga dari kegiatan ini agar dosen-dosen dapat lebih semangat dalam melakukan penelitian, dan menghasilkan tulisan-tulisan yang mempunyai nilai manfaat untuk masyarakat dan dapat lebih terarah sehingga tulisan itu bisa diterima oleh jurnal-jurnal bereputasi tinggi.
“Dengan tulisan yang berkualitas dan publikasi di jurnal bereputasi tinggi, akan membantu meningkatkan jabatan fungsional dosen, untuk yang mau maju lektor kepala, ayo semangat,” kata Nurul.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber berpengalaman, yaitu Prof. Dr. Dyah Sawitri, SE., MM selaku kepala LLDIKTI 7 Wilayah Jawa Timur. Dalam kesempatan itu, memberikan materi mengenai strategi menulis artikel ilmiah berkualitas, pemilihan tema yang tepat sesuai dengan bidang keahlian, persyaratan yang harus dicapai untuk meningkatkan jabatan fungsional dosen, serta pentingnya kolaborasi.
Prof. Dyah juga berpesan, agar research unggulan kampus harusnya juga berfokus pada swasembada pangan, pengentasan kemiskinan atau pengentasan stunting.
" Sukses ada 3 kuncinya yaitu dengan jaga Komunikasi, melakukan koordinasi dan Kolaborasi, yang dikenal dengan 3K," tutup Dyah Sawitri. [red]
*Penulis adalah humas STIE Cendekia Bojonegoro
Tag : STIEKIA, Bojonegoro, workshop
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini