14:00 . Arus Balik Lebaran, Ribuan Pemudik Tinggalkan Bojonegoro   |   13:00 . Situasi Arus Balik Lebaran di Perbatasan Bojonegoro-Ngawi   |   16:00 . Perspektif Siapa Pemenang Sejati dari Kemenangan ini?   |   15:00 . Menko PMK RI Prof Pratikno Halal bi Halal   |   12:00 . Program KUSUMO, Bupati Bojonegoro Berdialog Langsung di Rumah Warga   |   11:00 . Jalur Bojonegoro Padat Merayap   |   10:00 . Lebaran ke 2, Jalan Nasional di Bojonegoro Mulai Macet   |   09:00 . Banyak Atraksi Kesenian di Wisata Sambut Pemudik saat Libur Lebaran   |   18:00 . Dilengkapi Rambu Petunjuk Arah, Berikut Jalur Alternatif Hindari Macet Bojonegoro   |   17:00 . Evaluasi Rutin Program Prioritas 100 Hari Pemkab Bojonegoro   |   15:00 . Perdana, Bupati dan Wabup Bojonegoro Gelar Open House   |   12:00 . Cek Saat Mudik Lebaran, Layanan Dinas Damkarmat Bojonegoro Tetap Buka 24 Jam   |   09:00 . Limit Transaksi Debit BRImo Bantu Nasabah Kelola Keuangan Digital   |   06:00 . Parade Oklik Malam Lebaran Idul FItri   |   05:00 . Sambutan Bupati Bojonegoro pada Salat Idul Fitri 1446 H   |  
Fri, 04 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Limit Transaksi Debit BRImo Bantu Nasabah Kelola Keuangan Digital

blokbojonegoro.com | Monday, 31 March 2025 09:00

Limit Transaksi Debit BRImo Bantu Nasabah Kelola Keuangan Digital

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Nasabah wajib mengetahui jumlah limit transfer BRImo agar dapat bertransaksi dengan lancar. BRImo atau BRI Mobile merupakan aplikasi keuangan digital dari Bank BRI yang berbasis data internet.

Mengutip laman resmi BRI, tujuan pengembangan aplikasi BRImo ini adalah untuk mempersiapkan model bisnis baru ke depan dan mengikuti pergeseran kebiasaan bertransaksi nasabah di era digital.

"BRImo memberikan kemudahan bagi nasabah BRI untuk dapat bertransaksi di mana saja dan kapan saja dengan berbagai fitur. Aplikasi ini menyediakan layanan pembukaan rekening baru bagi nasabah hingga transfer dengan limit tertentu,"ungkap Bela Fauziah nasabah BRI Trunojoyo.

Limit harian BRImo juga ditentukan oleh jenis tabungan yang dimiliki oleh nasabah. BRI sendiri memiliki berbagai jenis simpanan atau tabungan antara lain BritAma Silver, BritAma Black, BritAma Bisnis Premium, BritAma TKI Classic, BRI Simpedes Private Label, dan BRI Junio.

"Kalau Simpedes limitnya Rp50.000.000, Junio Rp50.000.000 dan BritAma Silver Rp50.000.000. RImo menawarkan keuntungan bagi nasabahnya dalam melakukan transaksi secara digital," ujarnya.

Aplikasi BRImo ini memiliki fitur lengkap dari seluruh kanal di ATM, Internet Banking BRI Web, dan SMS Banking yang memudahkan nasabah untuk bertransaksi.

Registrasinya cukup dilakukan melalui aplikasi BRImo tanpa harus mengunjungi cabang BRI. Nasabah baru dan nasabah lama yang belum teregistrasi Internet Banking BRI dapat melakukan registrasi dengan fasilitas finansial langsung melalui aplikasi BRImo.

"Aplikasi BRImo menyediakan fitur Personal Financial Management (PFM) untuk membantu nasabah dalam menginformasikan jumlah pemasukan dan pengeluaran yang dilakukan selama bertransaksi," bebernya. [liz/mu]

 

Tag : Bri, brimo, bank, transaksi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




No comments

blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat