06:30 . Dibawa ke Bojonegoro, Inilah 16 Pemain Pasundan di Livoli Divisi Utama 2025   |   06:00 . Jadwal Hari Ini, Livoli Divisi Utama 2025 Putra di GOR Bojonegoro   |   23:00 . Tuntas Putri, Seri II Putra Livoli Divisi Utama di GOR Bojonegoro Mulai, Ini Jadwal Lengkapnya   |   22:45 . Sudah Maksimal...! Poppy Aulia Nursutan Tetap Idola Masa Depan   |   22:30 . Yee....! Petrokimia Gresik Juara Seri II Livoli Divisi Utama   |   22:00 . Monster Block Pertokimia Gresik, Buat Keder Poppy dan Caca TNI AU Electric   |   21:30 . Pemain Petrokimia Gresik Menggebrak TNI AU Elctric   |   21:00 . Petrokimia Gresik Juara Seri II Livoli Divisi Utama di GOR Bojonegoro Kalahkan TNI AU Electric 3-0   |   19:00 . Monster Block Bharata Muda Buat Wa Ode Frustasi   |   18:45 . Foto-Foto Calista Maya Kuras Tenaga di GOR Bojonegoro   |   18:30 . Calista Maya On Fire Bantu Bharata Muda Peringkat 3   |   18:00 . Bharata Muda Peringkat 3, Kalahkan Wahana 3-1 di GOR Utama Bojonegoro   |   17:00 . Bootcamp Wiramuda 2025, Pemuda Bojonegoro Dilatih Mandiri Lewat Budidaya Ikan Tawar   |   16:00 . Setetes Kepedulian di Tengah Keterbatasan, Wartawan Bojonegoro Berbagi untuk Lansia   |   15:00 . PREVIEW: Petrokimia Gresik Vs TNI AU Electric, Kuncinya Ada di Pelatih   |  
Tue, 23 September 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Deklarasi Anti Narkoba-Hp Ilegal, Lapas Bojonegoro: Kami Tindak Tegas

blokbojonegoro.com | Wednesday, 28 May 2025 22:00

Deklarasi Anti Narkoba-Hp Ilegal, Lapas Bojonegoro: Kami Tindak Tegas

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Lapas Kelas IIA Bojonegoro menggelar deklarasi perang terhadap peredaran narkoba dan handphone (Hp) ilegal di lingkungan setempat. Dalam deklarasi ini, Lapas Bojonegoro berkomitmen akan menindak tegas bagi petugas yang bermain-main soal dua hal ini.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Bojonegoro, Hari Winarca mengungkapkan, pihaknya tidak akan memberi toleransi terhadap praktik-praktik yang melanggar hukum di dalam lapas. Dan akan dilakukan penindakan secara tegas.

“Jika ada petugas yang bermain-main, Lapas Bojonegoro siap untuk menindak tegas. Ini bukan hanya deklarasi semata, melainkan harus dengan action nyata yang harus dipatuhi,” ungkap Hari secara tegas dihadapan pegawai Lapas Bojonegoro, Rabu (28/5/2025).

Hari menjelaskan, deklarasi anti narkoba dan Hp ilegal ini, merupakan bagian dari upaya serius Lapas Bojonegoro dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang bersih dari penyalahgunaan narkotika dan gangguan keamanan akibat HP ilegal.

“Melalui komitmen bersama ini, diharapkan tidak hanya meningkatkan kedisiplinan internal, tetapi juga memperkuat sinergi antar instansi dalam menjaga marwah lembaga pemasyarakatan,” jelasnya.

Hari menambahkan, dengan deklarasi ini, Lapas Bojonegoro menunjukkan langkah nyata dalam mendukung program reformasi birokrasi dan penegakan hukum yang bersih, transparan, dan akuntabel.

Sekadar diketahui, deklarasi ini diikuti oleh seluruh petugas Lapas dan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Bojonegoro, serta dihadiri oleh sejumlah instansi penegak hukum terkait, antara lain Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tuban, Polres Bojonegoro, dan Kodim 0813 Bojonegoro. [riz/red]

Tag : Lapas, Bojonegoro, Hp, Deklarasi anti narkoba



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat