Saturday, 06 February 2021 12:00
Jaga Alam, DPC PDI Perjuangan Tanam Ribuan Pohon di 14 Kecamatan DAS Bengawan Solo
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bojonegoro, menanam 4.500 pohon di Daerah Aliran Sungai (DAS) Bengawan Solo, Sabtu (6/2/2021). Penanaman pohon ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PDI Perjuangan yang ke 48 dan Ultah ke-74 Megawati Soekarno Putri.