Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Lebaran, Jasa Pengisi Angin Nitrogen Kebanjiran Berkah

blokbojonegoro.com | Wednesday, 28 June 2017 12:00

Lebaran, Jasa Pengisi Angin Nitrogen Kebanjiran Berkah

Kontributor : Muhammad Qomarudin
 
blokBojonegoro.com - Momentum Lebaran, ternyata menjadi berkah bagi jasa pengisi angin khususnya jenis Nitrogen untuk kendaran roda dua maupun roda empat, pasalnya penghasilan mereka bertambah hingga 3 sampai 4 kali lipat.
 
Seperti halnya yang diungkapkan oleh penyedia jasa pengisi angin Nitrogen asal Balen, ia mengaku kebanjiran rezeki pada Hari Raya Idul Fitri seperti ini. Tak tanggung-tanggung, dia mengaku bisa meraup  sekitar Rp500.000 sampai Rp700.000 setiap harinya.
 
"Kalau hari biasa, hanya mendapat Rp100.000 sampai Rp150.000," ujar Amir, disela-sela mengisi angin salah satu sepeda motor.
 
Ia juga mengatakan, yang paling ramai ketika pagi hari, dari pukul 7.30 Wib sampai dengan pukul 11.00 Wib, yang didominasi kendaraan dari luar Bojonegoro. "Untuk pengisian sendiri berimbang antara sepeda motor dengan mobil," lanjutnya.
 
Di sisi lain, penyedia jasa pengisi angin biasa merasa sepi, masih seperti biasanya yang masih didominasi kendaraan roda dua.
 
"Ya mungkin ada peningkatan, namun tidak seberapa, masih seperti biasanya," imbuh Aripin kepada blokBojonegoro.com. [din/Lis]

Tag : Jasa,angin, nitrogen



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini