Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Agus Maimun Tak Terfikir Jadi Bacabup Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Thursday, 28 December 2017 14:00

Agus Maimun Tak Terfikir Jadi Bacabup Bojonegoro

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Jelang pendaftaran bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro, kondisi partai politik masih dinamis. Termasuk DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bojonegoro yang belum mengambil sikap, calon yang akan diusung.

Bendahara DPW PAN Jawa Timur, Agus Maimun memastikan proses rekomendasi PAN terkait Pilkada Kabupaten Bojonegoro masih proses di DPP PAN. Sehingga ketua karang taruna Jawa Timur itu belum mengetahui secara pasti.

Disinggung terkait namanya disebut berdampingan dengan Mahfudhoh yang juga istri Bupati Bojonegoro Suyoto kader PAN, Mas Agus panggilangannya hanya menjawab, tidak ada arah kesana. "Selama ini tidak terfikir (maju di Pilkada Bojonegoro)," terang Mas Agus kepada blokBojonegoro.com, Kamis (28/12/2017).

Seperti diketahui dalam berita acara hasil rapat pleno DPD PAN Kabupaten Bojonegoro diperluas yang intinya berbunyai atas berkat rahmat Allah SWT, Selasa (26/12/2017) mulai pukul 14.35 WIB sampai pukul 18.26 WIB telah dilaksanakan rapat pleno DPD PAN Kabupaten Bojonegoro diperluas dalam rangka penetapan pasangan calon yang akan diusung oleh DPD PAN Kabupaten Bojonegoro pada Pemilukada serentak 2018.

Rapat pleno diperluas dihadiri oleh unsur pengurus harian DPD, Ketua MPP dan ketua DPC PAN se-Kabupaten Bojonegoro dengan daftar kehadiran terlampir yang tak terpisahkan dari berita acara ini. Untuk hasil rapat pleno DPD PAN Kabupaten Bojonegoro diperluas ini adalah sebagai berikut:
1. Mahfudhoh Suyoto - Kuswiyanto
2. Setyo Hartono - Sutrisno
3. Setyo Hartono - Mahfudhoh Suyoto

Namun setelah dijelaskan dari masing-masing opsi kepada rapat, maka diambil keputusan. Peserta menghendaki dan memilih opsi 2 Setyo Hartono (PAN) - Sutrisno (PKS), sebagai pasangan yang dimohonkan rekomendasi/surat keputusan pasangan oleh DPD PAN Kabupaten Bojonegoro kepada DPP PAN untuk PILKADA SERENTAK 2018 Kabupaten Bojonegoro yang ditandatangani ketua, Suyuthi dan sekretaris, Zainuri. [zid/mu]

Tag : pan, agus maimun



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini