Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Wisata Growgoland Ditanami 100 Bibit Mejuwet, ini Tujuannya..

blokbojonegoro.com | Tuesday, 02 October 2018 10:00

Wisata Growgoland Ditanami 100 Bibit Mejuwet, ini Tujuannya..

Kontributor: Candra Kurniawan

blokBojonegoro.com - Tempat wisata Growgoland yang berlokasi di Desa Ngunut Kecamatan Dander, mulai berbenah dalam menjaga keseimbangan ekosistem di area wisata. Salah satunya adalah penanaman 100 bibit mejuwet di sepanjang aliran sumber mata air.

"Kita memilih pohon juwet karena itu tipe pohon yang tahan gugur, serta buahnya bisa jadi makanan burung di hutan," ungkap pengelola Grogowland, Lukandam.

Lukandam menambahkan, tujuannya menanam pohon juwet di sepanjang area mata air adalah untuk menarik hewan, seperti burung-burung dan monyet di area hutan Dander agar lebih dekat dengan pengunjung.

"Kita seharusnya sadar jika hewan di hutan pun juga butuh makanan. Selain itu, kehadiran mereka juga akan menarik pengunjung," tambahnya kepada blokbojonegoro. [wan/ito]

Tag : Wisata, dander



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini