Sunday, 29 June 2025 17:00
Banjir Kunjungan, Produk Sekar Rinambat Laris Manis
Stand batik binaan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12 Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina, Batik Sekar Rinambat laris manis dan mendapat apresiasi positif dari para pengunjung. Astutik, dari batik Sekar Rinambat, merasa lega, karya-karyanya yang dipamerkan mendapat sambutan positif dari dari berbagai kalangan. Dalam kesempatan sambutan pembukaan Bojonegoro Wastra Batik Festival 2025 tersebut Bupati Bojonegoro, Wahono menilai peran industri untuk turut serta mengembangkan potensi daerah menjadi semakin penting. Wahono juga menyempatkan diri mengelilingi stand pameran dalam acara yang gelar untuk kedua kali di Alun-Alun Bojonegoro, Jawa Timur sejak Rabu - Sabtu (18-21/6/2025).