Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Ratusan Ribu Nahdliyin Putihkan Gelora Delta Sidoarjo

blokbojonegoro.com | Sunday, 09 April 2017 14:00

Ratusan Ribu Nahdliyin Putihkan Gelora Delta Sidoarjo

Kontributor: Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com -
Dalam rangka memperingati Harlah Nahdlatul Ulama yang ke-94, Pimpinan Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur menyelenggarakan Istighosah Kubro di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pukul 06.00 - 09.00 WIB, Minggu (09/4/17).

Sejak pukul 04.00 pagi, warga Nahdliyin sudah tampak memadati stadion. Istighosah bertema "Mengetuk Pintu Langit Menggapai Nurullah," ini dibuka dengan lantunan ayat suci Alquran, Lagu Indonesia Raya dan kemudian di lanjutkan lagu Ya Ahlal Waton, ciptaan pendiri NU yaitu, Alm. Kiai Wahab Hasbullah.

Dalam sambutannya, Ketua PWNU Jatim, Muhammad Hasan Mutawakkil Alallah mengungkapkan, NU adalah organisasi masyarakat dan kebangsaan yang didirikan oleh para ulama. "NU berbeda dengan ormas-ormas masyarakat yang lainya yang memiliki pemikiran kapitalis serta sekuler dan juga berbeda dengan ormas Islam lainnya," ungkapnya.

Kiai yang biasa disapa, Kiai Mutawakil ini juga menambahkan demo kiai adalah dengan doa dan istighosah bersama, karena doa adalah senjata mukmin sejati. "Dan istighosah adalah cara mengetuk pintu langit atau suatu cara mendapat rindlo Allah," lanjutnya.

Acara dilanjutkan pembacaan maklumat oleh Anwar Iskandar tentang fungsi NU di negara ini, adalah sebagai pagar atau benteng agar NKRI ini tetap utuh dan dilanjutkan dengan istighosah bersama. [din/lis]
 

Tag : nu, istighosah, kubro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini