392 PNS di Bojonegoro Pensiun Tahun Ini
blokbojonegoro.com | Wednesday, 26 April 2017 06:00
Reporter: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Tahun 2017 Ini, Badan Kepegawain Daerah (BKD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro akan memberhentikan sebanyak 392 Pegawai Negeri Sipil (PNS) karena sudah menginjak Masa Persiapan Purna (MPP).
Sekretaris BKD kabupaten Bojonegoro, Rahmat menjelaskan, dengan pensiunnya 392 PNS di Kabupaten Bojonegoro pasti akan sedikit mengganggu pelayanan publik. Meski demikian, hal itutidak bisa dibuat alasan untuk mengeluh maupun melalaikan tugas PNS lain.
"Yang paling banyak pensiun tahun ini, yang pertama adalah dalam bidang pendidikan, yang kedua adalah dalam bidang kesehatan dan baru diikuti oleh instansi-instansi lainya," jelasnya.
Dijelaskan, pada triwulan pertama tahun 2017 ini, ada sekitar 84 PNS yang pensiun. Rinciannya, 42 pada bulan Januari, 22 pada bulan Februari dan ada 20 PNS pada bulan Maret.
"Untuk bulan ini masih sedikit, yang paling banya adalah pada bulan Juni dan Juli," tutup Rahmat kepada blokBojonegoro.com. [din/lis]
Tag : sk, purna tugas, pns, toefl
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini