Kapolres Bojonegoro Pantau Keberadaan HTI
blokbojonegoro.com | Thursday, 11 May 2017 10:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Pembubaran Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) oleh Pemerintah sudah diinstruksikan ke daerah-daerah. Termasuk pihak kepolisian di Polres Bojonegoro yang memantau aktivitas organisiasi masyarakat (ormas) tersebut.
Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu Sri Bintoro mengatakan, sudah ada perintah dari Kapolri setelah Kemenkumham dan kementerian dalam negeri meminta kejagung membubarkan HTI itu. "Kepolisian membantu pemerintah pantau perkembangan HTI," terangnya.
Meskipun di Kota Ledre belum begitu kelihatan seperti daerah yang lainnya, tapi pihaknya terus menjalin komunikasi dengan HTI. Setidaknya di Kabupaten Bojonegoro ada sekitar 200 sampai 300 orang jemaah.
"Aktivitas keorganisasian masih boleh, tapi kalau aspek ideologi harus NKRI dan Pancasila Bhineka Tunggal Ika," pungkas Kapolres.
Seperti diketahui, dukungan pembubaran HTI banyak dilakukan beberapa kalangan termasuk Ansor Kabupaten Bojonegoro. Rencananya beberapa ormas di Kota Ledre akan mengadakan aksi seruan pembubaran HTI. [zid/mu]
Tag : hti
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini