80 Stand Meriahkan Expo Al-Rosyid
blokbojonegoro.com | Monday, 10 July 2017 23:30
Reporter: M. Safuan
blokBojonegoro.com - Expo dan pasar murah yang digelar Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Rosyid, Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, resmi dibuka Bupati Bojonegoro, Suyoto.
Acara yang digelar pada Senin hingga Kamis, (10-13/7/2017) itu, tiap harinya juga dimeriahkan berbagai aneka hiburan dan juga akan digelar Festival Banjari se-Jawa Timur serta tampilan kreasi dari para santri Al-Rosyid.
Salah satu panitia, Ferry Kholilur Rohim mengatakan, expo dan pasar murah merupakan agenda tahunan pondok yang terletak di Dukuh Kendal jelang haflah muwadda'ah. Disamping itu, dalam expo sebanyak 80 stand turut memeriahkan, mulai dari stand UMKM, makanan dan minuman, busana serta ada stand penerima manfaat program ekonomi masyarakat dari ExxonMobil Cepu Limited (MCL) juga hadir dalam bazar tahunan tersebut. Antara lain Koperasi Produsen Agribisnis Bojonegoro, Pusat Inkubasi Bisnis, dan Toko Bojonegoro.
"Meriah dan wajib dikunjungi, apalagi besok ada lomba hadrah al banjari se-Jawa Timur," imbuhnya.
Ditambah, kata Ferry, setiap harinya panitia juga menyediakan sebanyak 375 paket sembako murah, yang berisi beras, minyak goreng dan gula pasir. "Harga paket sembako murah bisa dibeli dengan harga 35 ribu," katanya. [saf/mu]
Tag : expo, expo al rosyid, bazar al rosyid
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini