Pilih Calon Bupati, Gerindra Konsultasi ke Pusat
blokbojonegoro.com | Monday, 10 July 2017 12:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - DPD Partai Gerindra Bojonegoro belum memastikan langkah apakah akan membuka penjaringan bakal calon bupati dan wakil Bupati Bojonegoro atau tidak. Meski banyak parpol lain yang sudah membuka penjaringan.
"Tapi sudah komunikasi dengan DPP," kata Ketua DPD Partai Gerindra Setyo Hartono menanggapi persiapan Pilkada Bojonegoro 2018 mendatang.
Saat ini beberapa partai politik di Kabupaten Bojonegoro memang mulai membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati (Bacabup) yang akan diusung. Seperti PPP, PDIP dan Nasdem. Setyo Hartono sendiri menganggap penjaringan tak begitu menentukan.
"Jangan tertipu rekomendasi partai, penjariangan palsu karena rekomendasi partai yang menentukan pusat DPP," kata Setyo Hartono yang juga wakil bupati Bojonegoro ini.
Menurut dia, beberapa partai yang membuka penjaringan itu belum bisa dipastikan mendapat rekomendasi pusat. Padahal, sesuai aturan rekomendasi dari DPP lah yang dapat digunakan mendaftar ke KPU.
"Partai akan melihat elektabilitas, meskipun mendaftar belum tentu direkomendasi," terangnya. [zid/fah]
Tag : Gerindra,Parpol, Pilkada
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini