Meriahnya Nyadran di Desa Sidorejo
blokbojonegoro.com | Monday, 11 September 2017 16:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Sudah menjadi kebiasaan bagi masyarakat di Kabupaten Bojonegoro untuk menjaga tradisi sekaligus melestarikannya, seperti yang dilakukan oleh Warga Desa Sidorejo, Kecamatan Sukosewu yang menggelar tradisi Nyadran di Pundak Punden (Punden Desa Setempat) pada Senin (11/9/2017) siang.
Dalam kegiatan itu, diawali Prosesi kirab Gunungan yang diarak dengan menempuh jarak hampir satu kilometer yang dimulai dari rumah Kades hingga Sumur Pudak. Kirab tersebut, diiringi semua Perangkat dan Lembaga Desa, masyarakat dan murid Sekolah Dasar. Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Sukosewu yang berpakaian ala punggawa sehingga kegiatan semakin meriah.
Camat Sukosewu, Yasir dalam sambutannya mengungkapkan, betapa pentingnya terus menghidupkan budaya sebagai masyarakat Jawa asli. "Salut kepada warga Desa Sidorejo yang tiap tahun memperingati hari jadi desa meski kondisi musim kemarau, panas dan tentu bukan musim panen," kelakarnya di hadapan warga Desa Sidorejo
Terpisah, Kades Sidorejo Sri Murtianingrum mengajak masyarakat agar kegiatan ini menjadi wadah untuk terus menghidupkan tradisi. Sedekah bumi atau Nyadran alias Manganan ini adalah agenda tahunan masyarakat Sidorejo, sudah sepantasnya terus dihidupkan.
"Harapan kita dengan sedekah bumi ini Allah SWT memberikan nikmat yang melimpah pada semua yang hadir dan masyarakat Sidorejo umumnya. Ke depan agar acara ini lebih meriah dan lebik baik lagi," jelas Kades.
Usai berbagai prosesi dan tahlil seluruh masyarakat yang hadir bersiap makan bersama warga di sumur tua. Kemudian acara dilanjutkan dengan pentas tayub siang dan malam di desa setempat. [saf/ito]
Tag : nyadran, manganan, sidorejo, sukosewu
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini