Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Apakah Wawan Jadi Pasangan Anna?

blokbojonegoro.com | Friday, 06 October 2017 15:30

Apakah Wawan Jadi Pasangan Anna?

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com – Bakal calon bupati (Bacabup) Bojonegoro Anna Muawwanah terus menggalang kekuatan untuk memastikan jalannya mulus menjadi orang nomor satu di Kota Ledre. Meski sudah mengantongi rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), namun nama wakilnya sampai saat ini belum muncul. Termasuk sosok Ketua DPC PDIP Bojonegoro, Budi Irawanto.

“Begini ya. Sejauh ini PKB berkoalisi dengan PDIP, karena itu untuk nama wakilnya saya serahkan pada PDIP. Untuk namanya saya ikut kebijakan partai,” kata Anna ketika dihubungi, Jumat (6/10/2017).

Selain berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP, Mbak Anna-demikian ia disapa- aktif berkomunikasi dengan partai lainnya seperti Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrat, Partai Nasdem, Hanura, dan PKPI.

“Saya ingin mengajak rekan-rekan partai lain bersama-sama berjuang untuk mensejahterakan rakyat Bojonegoro,” ujarnya.

Sejauh ini modal awal Mbak Anna dikalim cukup untuk berlaga pada Pilkada 2018 mendatang. Ia peraya diri mengantongi 11 kursi DPRD yang terdiri dari PKB (6 kursi) dan PDIP (5 kursi). Apalagi jika ditambah dengan partai lainnya.

Selain dukungan partai, ia yakin pengalamannya sebagai anggota DPR RI tiga periode dinilai sebagai bekal untuk kembali memenangkan hati rakyat.

 “Modal awal saya NU. Insya Allah saya didukung NU. Lalu saya punya pengalaman berkompetisi meraih simpati sampai dengan pemilih militan sejak 2004. Saya anggota DPR RI tiga periode sejak 2004 hingga sekarang. Dengan pengalaman itu, saya yakin bisa kembali meraih simpati dan dukungan rakyat Bojonegoro,” ujar pengurus PP Muslimat NU ini.

Pada Pemilu Legislatif 2004-2009, Mbak Anna mendapatkan sekitar 79.355 suara, kemudian Pileg 2009-2014 ia kembali terpilih dengan perolehan suara 44.425, lalu pada periode terakhir 2014-2019  suara Mbak Anna sebesar 95.621. “Pada periode kedua dan ketiga, perolehan suara saya tertinggi sedapil,” kata Mbak Anna. [zid/mu]

Tag : Wawan, ana, pilkada



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini