1.231 CJH 2018 Mulai Lakukan Pemberkasan
blokbojonegoro.com | Wednesday, 22 November 2017 09:00
Reporter : Joel Joko
blokBojonegoro.com - Sebanyak 1.231 calon jemaah haji (CJH) Bojonegoro 2018 mulai lakukan pemberkasan awal. Hal itu sebagai upaya mengantisipasi adanya kesalahan biodata CJH sebelum dibuatkan paspor. Sebab, kantor imigrasi tidak akan memproses apabila terdapat kesalahan penulisan nama atau sebagainya.
Kasi Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bojonegoro Masrukhin mengatakan mulai kemarin CJH yang berangkat tahun depan sudah melakukan pemberkasan awal.
"Pemberkasan ini akan berlangsung selama satu minggu di kantor Kemenag Bojonegoro," kata Masrukhin.
Pemberkasan akan dilakukan secara bertahap dengan kuota 200 CJH setiap harinya. Selama pemberkasan, seluruh data CJH akan disesuaikan dengan data asli kartu keluarga (KK). Data tersebut akan diajukan ke provinsi untuk dilakukan pengecekan sebelum dilakukan pembuatan paspor.
Sebab, selama ini pernah terjadi kesalahan nama, sehingga pihak imigrasi tidak bisa menerima. Masrukhin mengatakan, keberangkatan tahun depan diperkirakan seratus persen dengan cadangan 5 persen.[oel/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini