Libur Natal, Jasa Isi Ban Raup Keuntungan
blokbojonegoro.com | Monday, 25 December 2017 20:00
Reporter: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Libur Natal ternyata menjadi keuntungan tersendiri bagi pemilik jasa isi ban, khususnya jasa isi ban Nitrogen. Pasalnya, pada libur seperti ini keuntungan pemilik pompa ban meningkat dua kali lipat dari hari-hari biasanya.
Hal tersebut dirasakan oleh jasa isi ban Nitrogen di SPBU Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro, yang mana meraup keuntungan mencapai 500 ribu dalam kurun waktu setengah hari saja. Berbeda dengan hari biasa, yang hanya mencapai Rp200 sampai Rp250 ribu saja dalam setengan hari.
"Saya buka dari pukul 07.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB, dan kemudian diteruskan teman saya (sift)," ungkap Jamiran, penunggu jasa Isi Ban.
Pria asal Kecamatan Gondang ini mengatakan, untuk hari Senin (25/12/2017) ini tidak terlalu ada peningkatan yang signifikan dibanding dengan hari Minggu kemarin, yang bisa mencapai 700 ribu bahkan lebih dalam waktu setengah hari. Ia juga menambahkan, pada hari Selasa (26/12/2017) besok Jamiran memprediksi bakal ada peningkatan kembali.
"Natal kan hari ini, dan pasti besok banyak yang balik lagi, serta menjelang tahun baru yang pasti bakal banyak yang pulang kampung atau pun berlibur," lanjutnya kepada blokBojonegoro.com.
Selain itu, untuk keuntungan pada liburan Natal dan tahun baru, dirasa masih kalah dengan liburan Hari Raya Idul Fitri yang bisa mencapai keuntungan sampai Rp1,5 Juta bahkan lebih, dalam waktu satu hari saja. [din/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini