Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Petani di 8 Kecamatan Ini Sudah Ikut Asuransi

blokbojonegoro.com | Wednesday, 10 January 2018 06:00

Petani di 8 Kecamatan Ini Sudah Ikut Asuransi

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com - Pemerintah Bojonegoro telah mensosialisasikan kepada para petani yang lahan pertaniannya rawan terkena bencana seperti banjir luapan sungai bengawan solo, agar mengikuti asuransi pertanian yang biayanya relatif ringan.

"Yakni petani hanya perlu membayar premi Rp36 ribu per 1 hektar dari total premi Rp180 ribu. Sementara sisanya akan dibayar oleh pemerintah," terang Kasubab Humas Pemkab Bojonegoro, Heru Sugiharto, Selasa (9/1/2018).

Berdasarkan data yang ada, setidaknya sudah ada 8 kecamatan sudah memanfaatkan asuransi pertanian, seperti Kecamatan Balen total ada 180,01 hektar (Ha) lahan sudah diansurasikan, Kecamatan Padangan 187,28 Ha.

Sedangkan di Kecamatan Kapas 773,76 Ha, Bojonegoro 288,75 Ha, Kanor 275,79 Ha, Sumberejo 28.25 Ha, Trucuk 85,43 Ha, Sekar 352,25 Ha, Baureno 500,44 Ha dan Kecamatan Temayang 69,00 Ha.

"Jika asuransi ini dimanfaatkan akan memberi dampak yang postif, dibutuhkan kemauan dan proaktif," jelas Heru Sugiharto. [top/mu]

Tag : petani



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini