Kesalahan Pola Asuh yang Sering Dilakukan Orangtua 'Zaman Now'
blokbojonegoro.com | Thursday, 11 January 2018 07:00
Reporter: -
blokBojonegoro.com - Setiap orangtua tentu berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Tapi, terkadang kita sebagai orangtua tidak menyadari pola pengasuhan yang kita lakukan sebenarnya keliru dan berdampak negatif bagi anak.
Ketahui apa saja kesalahan pola asuh yang sering dilakukan orangtua zaman now, menurut para psikolog.
1. Memberi banyak pilihan
Kebanyakan orangtua mengira anak-anak seharusnya punya pilihan tak terbatas, padahal kenyataannya hal ini bisa membuat anak kewalahan dengan begitu banyaknya pilihan.
2. Banyak memuji
Tak sedikit anak-anak yang sudah kecanduan pujian. Mereka malas melakukan sesuatu kecuali ada imbalannya.
3. Berusaha membuat anak gembira
Seorang anak seharusnya dibiarkan untuk belajar bagaimana membuat dirinya gembria. Sebagai orangtua kita tidak bisa memaksa anak untuk bahagia.
4. Terlalu dimanjakan
Berusaha memenuhi setiap permintaan anak dipercaya orangtua akan membuat anak bahagia. Padahal, pola asuh seperti ini akan membuat anak sulit merasa puas dan membuat mereka suka memaksa.
Sebagian orangtua juga mengira anak-anak harus distimulasi setiap waktu agar tidak merasa bosan. Kebiasaan seperti ini justru dapat membuat anak kurang kreatif dan tidak tahu cara menghilangkan rasa bosan.
5. Membuat anak sibuk
Orangtua kebanyakan mengira bahwa "aktivitas" akan menjauhkan anak dari masalah. Faktanya, anak yang terlalu sibuk selain kelelahan juga bisa membuatnya jadi korban bullying.
6. Kepintaran dianggap paling penting
Membangga-banggakan prestasi akademik anak dapat membuat anak menjadi arogan dan merasa orang lain lebih bodoh. Kondisi ini justru membuat anak dijauhi teman-temannya.
7. Menyembunyikan topik sensitif seperti seks
Kebanyakan orangtua takut membicarakan soal seks dan percaya bahwa menghindari diskusi ini dengan anak-anak mereka bisa membuat anak terhindar dari perilaku seksual tidak pantas. Padahal, topik tentang pendidikan seks bisa dimulai sejak dini, disesuaikan dengan pemahaman anak.
8. Terlalu sering mengkritik
Anak yang orangtuanya terlalu sering mengritik akan tumbuh menjadi anak yang kurang percaya diri atau menuntut kesempurnaan dalam segala hal. Saat ia melakukan kesalahan, mereka merasa tidak berguna dan marah.
9. Membebaskan anak nonton tv atau main gadget
Batasi waktu Anda menatap layar elektronik, entah itu televisi, ponsel, atau gadget lain. Bahkan, seharusnya anak tidak diperkenalkan dengan gadget sebelum mereka berusia di atas dua tahun.
10. Terlalu melindungi anak
Naluri orangtua adalah melindungi anak, tetapi bukan berarti anak harus "dipagari" dari kesusahan. Pola asuh seperti ini dapat membuat anak kurang bersyukur dan menghargai sesuatu. Terkadang anak juga perlu belajar menghadapi kehilangan atau masalah.
*Sumber: kompas.com
Tag : pendidikan, kesehatan
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini